Viral

Cekatan Layani Pelanggan, Netizen Minta Bos Naikkan Gaji Karyawan Ini

Viral

11 Juli 2020 21:31 WIB

Seorang pelayan restoran siap saji yang sigap melayani pembeli

Solotrust.com - Bekerja sepenuh hati tentunya akan berbeda dengan bekerja hanya setengah-setengah atau semata-mata karena melihat bayaran. Bekerja sepenuh hati pastinya menggunakan semua daya pikiran dan ikhlas mengerjakan sebuah kewajiban yang menjadi tugasnya tanpa banyak mengeluh.

Sebagaimana terlihat dalam sebuah rekaman video yang menjadi viral di media sosial belakangan ini. Seorang karyawan gerai makanan cepat saji di Mojokerto Jawa Timur terlihat begitu cekatan melayani semua pelanggan. Segala kewajiban yang menjadi tugasnya diselesaikan dengan penuh kegesitan dan keramahan.



Dalam video TikTok @almosqol terlihat sang pelayan dengan sigap melayani komplain pemilik akun yang mendapati perkedel pesanannya membeku dan dingin.

"Lagi makan, perkedelnya masih beku dan aku minta ganti. Dianter yang baru dan sangat sopan ngomongnya," tulis pemilik akun dalam unggahan videonya.

Disebutkan, sang pelayan mengatakan apabila nanti masih membutuhkan pertolongan bisa kembali memanggil dirinya. Merasa menghormati atas pelayanan yang diberikan, pemilik akun kemudian memerhatikan kerja karyawan restoran itu. Betul saja, karyawan restoran siap saji itu kemudian mengarahkan para pembeli dan melayani dengan sepenuh hati. Bahkan, saat pemilik akun hendak membereskan tempat makan pun dibantunya.

"Terima kasih ya Pak," ucap pemilik akun di akhir TikToknya.

Melihat rekaman kinerja karyawan restoran cepat saji begitu cekatan dan melayani dengan sepenuh hati, para netizen pun meminta pengelola restoran menaikkan gaji karyawannya itu. (dd)

(redaksi)