Solotrust.com- Sosok dubber senior Nurhasanah yang biasa mengisi suara film animasi Doraemon menghembuskan nafas terakhirnya pada Minggu (12/7/2020) pukul 15.00 WIB karena penyakit stroke yang telah beberapa saat dideritanya.
Kabar meninggalnya Nurhasanah disampaikan oleh pihak keluarganya pada akun instagram pribadi milik Nurhasanah, yakni @nurhasanahdora pada Minggu (12/7/2020).
"Innalillahi wa innalillahi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah ibunda kami Ibu Nurhasanah hari ini pukul 15.00 WIB. Mohon dimaafkan atas kesalahan semasa hidup mama saya." tulis caption di akun instagram Nurhasanah yang dituliskan oleh anak almarhumah.
Nurhasanah menjalani profesinya sebagai pengisi suara Doraemon dari tahun 1993 hingga saat ini. Selain sebagai pengisi suara Doraemon, Nurhasanah dikenal pula seringkali mengisi suara untuk telenovela sedta film-film India yang diputar di televisi tanah air.
Disamping itu, Nurhasanah juga tercatat sebagai pegawai di Radio Republik Indonesia (RRI). Dan tugasnya di RRI, dirinya seringkali ditugasi untuk mengisi suara dalam program sandiwara radio yang sering diproduksi oleh RRI.
Selama ini karakter Nurhasanah melekat kuat dalam karakter Doraemon yang sampai sekarang film maupun serial animasi Doraemon masih seringkali diputar di televisi swasta nasional. (dd)
(wd)