Viral

Pria Paruh Baya Minta Sisa Makanan Restoran, Tak Diduga Ini yang Terjadi

Viral

5 November 2020 17:31 WIB

Screenshot rekaman video seorang pria berusaha mendapatkan makanan di sebuah restoran (Instagram-@viralrepost.id)

Solotrust.com - Hargailah orang lain seperti menghargai diri sendiri. Sejatinya tak ada salahnya untuk memperlakukan orang lain dengan baik seperti memperlakukan diri sendiri. Mungkin ungkapan itu sepadan dengan apa yang sempat menjadi viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Akun TikTok milik Vincent.Vio yang kemudian di-repost akun Instagram @viralrepost.id, mengunggah sebuah video saat seorang pria tiba-tiba datang ke sebuah restoran, Selasa (3/11/2020). Ia menghampiri seorang pria berbaju biru untuk menawari buah jambu yang dibawanya, namun ditolak.



Melihat ada sisa makanan, pria yang semula menawari jambu, kemudian meminta sisa makanan itu. Bukannya mengiyakan, pria berbaju biru itu justru beranjak pergi menemui pelayan restoran. Ia memesankan makanan untuk pria yang datang menghampirinya.

"Gue lagi makan nih, lalu nampak bapak-bapak yang lagi menawari jambu pria berbaju biru ini. Setelah gue perhatikan, ternyata bapak ini meminta sisa makanan (ikan) yang nggak habis dari baju biru ini dan mimta untuk dibawa pulang," bunyi tulisan yang ada di video.

Pemilik akun yang juga merekam kejadian itu pun merasa salut dengan tindakan pria berbaju biru. Ia berbaik hati membelikan makanan utuh dan bukan memberi makanan sisa dari piring yang telah disantapnya. Peristiwa itu terjadi di sebuah restoran, diduga di kawasan Medan Sumatra Utara. (dd)

Lihat postingan ini di Instagram

Belakangan ini viral sebuah pengalaman sedih yang diceritakan oleh netizen di internet, di mana terlihat seorang bapak-bapak tengah meminta makanan sisa di sebuah rumah makan. Hal tersebut diunggah oleh akun vincent.vio, Jumat (29/10) di TikTok, di mana terlihat bapak-bapak yang menggunakan baju bewarna oren menawari jambu ke pelanggan salah rumah makan yang diduga berada di Medan, Sumatera Utara. Namun, saat sedang menawarkan jambunya kepada pria berbaju biru, ia melihat ada sisa makanan yang berupa ikan, lalu ia memintanya agar bisa membawa pulang. "Gw lagi makan nih lalu nampak bapak-bapak yang lagi nawarin jambu ke pria berbaju biru ini, tulisnya pada unggahan tersebut. "Dan setelah gue perhatikan ternyata bapak ini lihat sisa makanan (ikan) yang gak habis dari baju biru ini dan dia minta, untuk dibawa pulang," lanjutnya. Namun, awalnya pria tersebut menolak untuk memberikan sisa makanan tersebut karena diduga tak tega memberikan makanan sisa kepada orang lain. Namun bapak berbaju oren tersebut bersikeras untuk meminta makanan sisa tersebut. Akhirnya pria yang berbaju biru tersebut pun menyuruh pelayan untuk membungkus makanan dan memberikan tambahan lauk untuk bapak tersebut. Sang perekam pun salut dengan pria berbaju biru tersebut, dan berharap masih banyak orang baik di luar sana yang saling membagi.

Sebuah kiriman dibagikan oleh viralrepost.id (@viralrepost.id) pada


(redaksi)