Solotrust.com - BTS baru saja mencatatkan sejarah dengan lagu terbarunya "Dynamite". Lagu itu menjadi lagu yang paling banyak menang di acara musik Korsel.
Sejak dirilis pada 21 Agustus lalu, pada November ini lagu itu masih meraih trofi-trofi di acara musik Korsel. Dengan kemenangan mereka di Music Bank pada 13 November dan Music Core pada 14 November lalu, mereka telah mengantongi 23 trofi, mematahkan rekor mereka sendiri dengan "Boy With Luv" yang meraih 21 trofi.
Sampai saat ini BTS telah mengantongi total 113 trofi. BTS pertama kali memenangkan trofi di acara musik Korsel pada 5 Mei 2015 lewat "I NEED U", tepatnya di The Show dari SBS MTV. BTS total menerima 5 trofi dari berbagai acara musik lewat lagu itu.
Sejak saat itu BTS terus memenangkan tempat pertama dalam acara musik tiap kali comeback, yakni era "RUN" sebanyak 5 kali, "Blood Sweat & Tears" sebanyak 6 kali, "FIRE" sebanyak 3 kali, "Spring Day" sebanyak 4 kali, "DNA" sebanyak 10 kali, "Fake Love" sebanyak 12 kali, "IDOL" sebanyak 8 kali, "Boy With Luv" sebanyak 21 kali, dan "ON" sebanyak 16 kali.
Dirilis pada 21 Agustus lalu, lagu yang dinyanyikan secara penuh dalam Bahasa Inggris itu menjadikan BTS sebagai artis Korea Selatan pertama yang memuncaki chart Billboard HOT 100. Perhitungan chart HOT 100 sendiri adalah dari penjualan lagu, streaming dan pemutaran di radio.
"Dynamite" adalah lagu pop disco yang ceria, yang diciptakan oleh David Stewart dan Jessica Agombar.
Dalam konferensi pers rilisnya lagu itu, BTS menekankan bahwa mereka merilis "Dynamite" untuk memberikan dukungan kepada orang-orang di seluruh dunia dalam masa sulit karena covid-19.
"Kami ingin memberikan kekuatan selama masa-masa sulit ini untuk semua orang, jadi kami berharap banyak orang mendengarkan lagu tersebut dan merasa terhibur. Saya harap ini menjadi lagu yang bermakna yang memberikan kekuatan bagi kami dan para penggemar," kata leader BTS, RM. (Lin)
(wd)