Solotrust.com- Beberapa waktu lalu sempat menjadi viral ketika seorang pemuda dari Malaysia rela menjemput temannya yang tengah terbaring sakit di rumahnya, kemudian membawanya ke rumah sakit dengan mobil pribadinya. Namun kini kabar duka menyelimuti hati Pemuda yang bernama Hafiz Mahamad, karena sahabatnya meninggal dunia.
Kisah pilu serta video detik-detik dirinya mengantar jenazah sahabatnya itu pun dibagikan oleh Hafiz di akun Instagramnya @hafizmahamad belum lama ini.
"Ini kali terakhir aku datang sahabat. Subuh tadi saya terima call sahabat saya loh dah tak ada." tulis caption yang ada di instagramnya dengan Bahasa Melayu.
Kaget dan sedih menyelimuti Hafiz kala dirinya mendapatkan kabar sahabat tercintanya meninggal dunia. Haiz pun kemudian bergegas memesan tiket pesawat untuk pergi menuju jenazah sahabat tercintanya tersebut terbaring.
Hafiz merasa kehilangan, karena dirinya terus didorong dan didukung oleh sahabatnya itu hingga berhasil dalam bisnis yang ditekuni.
Sesampainya di tempat jenazah sahabatnya berada, Hafiz tak henti-hentinya menangis karena kehilangan. Dirinya pun turut ikut ambil bagian menyholatkan jenazah sahabatnya tersebut. Bahkan ia pun menyepi diri sendiri di mobil yang digunakan untuk mengangkut jenazah sahabatnya hingga ke makam.
Sesampainya di makam, Hafiz turut serta masuk ke liang lahat untuk menerima jenazah serta memakamkan sang sahabat dengan layak, sebagai tanda cinta dan perpisahan. (dd)
(wd)