Solotrust.com - Mengagumi seorang artis maupun figur publik merupakan hal lumrah dan hampir dialami setiap orang. Lewat karya-karya dihasilkan, mereka sanggup menghibur suasana hati penggemarnya.
Namun untuk bertemu serta berbincang dengan artis, tak semua orang bisa beruntung. Banyak orang tak punya kesempatan berjumpa dengan orang dikaguminya. Tak jarang pula beberapa orang bisa bersua dan berbincang dengan artis pujaannya.
Seperti dialami seorang sopir taksi online belum lama ini. Diunggah akun fans page Katon Bagaskara a.k.a KB, sopir taksi online sebelum mendapatkan pesanan langsung dari Katon Bagaskara, sempat mendengarkan lagu KLA Project lewat radio di mobilnya.
"Ini tadi sebelumnya saya dengerin lagunya yang 'Tak Bisa ke Lain Hati' di radio ini," ungkap sopir taksi online menceritakan sebelum mendapat pesanan dari sang musisi.
"Oh ya? Astaga bisa pas kayak gitu ya, kayak diatur sama Tuhan ya," kata Katon Bagaskara menanggapi cerita sopir taksi online.
Sang sopir juga menceritakan beberapa waktu sebelumnya pernah bertemu Katon Bagaskara di sebuah tempat. Ia pun sempat minta tanda tangan langsung dari vokalis KLA Project dan kemudian dipigura.
Katon Bagaskara yang mendengarkan cerita sopir taksi online itu pun merasa takjub.
"Dan sekarang ketemu lagi ya. Semesta yang mengaturnya," ucap musisi 54 tahun kepada sopir taksi online setelah sebelumnya sempat bertemu. (dd)
(redaksi)