Entertainment

Lewat Foto Lawas, Jenny Rachman Kenang Kebersamaan dengan Artis Film

Musik & Film

16 April 2021 19:31 WIB

Jenny Rachman mengunggah foto nostalgia bersama teman-temannya semasa di dunia film (Foto: Instagram @jennyrachman18)

Solotrust.com - Fungsi dari sebuah hasil jepretan atau foto salah satunya ialah untuk mengabadikan momen atau kenangan pada suatu peristiwa. Itulah yang dirasakan Jenny Rahman. Artis senior ini mengunggah sebuah foto kenangan di akun Instagram miliknya, @jennyrachman18 kala tengah bersama beberapa artis lainnya

"Photo lama ketika masih ada di dunia film. Ada siapa aja nih di foto. Pada tahu nggak? Hehehe," tulis Jenny Rahman disertai unggahan foto lamanya, Kamis (15/4/2021).  



Dalam foto yang diunggah terlihat pula rekan sesama artis, di antaranya Rima Melati, Maruli Sitompul, Leny Marlina, Uli Artha, dan beberapa artis senior lainnya.

Jenny Rachman merupakan artis yang namanya muncul di akhir 1970-an. Wanita berdarah Aceh dan Tionghoa-Madura ini tercatat pernah meraih Piala Citra untuk perannya di film Kabut Sutra Ungu (1980) dan Gadis Marathon (1982), serta meraih penghargaan sebagai Best Actress di Festival Film Asia Pasific dalam perannya di film Kabut Sutra Ungu.

Jenny Rachman pun pernah diberi gelar oleh para pelaku industri perfilman sebagai The Queen of Indonesian Cinema. Saat ini wanita 62 tahun itu sudah tidak terlalu aktif di dunia film yang pernah membesarkan namanya. (dd)


(end2021)