Ekonomi & Bisnis

TPAKD Sukoharjo Beri Subsidi Bunga Usaha Kecil Terdampak Covid-19

Ekonomi & Bisnis

29 April 2021 18:31 WIB

Peluncuran pemberian subsidi bunga dari TPAKD Sukoharjo ke Usaha Kecil dan Mikro terdampak Covid-19

SUKOHARJO, solotrust.com - Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Kabupaten Sukoharjo meluncurkan program pemberian subsidi bunga kepada usaha mikro kecil di Kabupaten Sukoharjo dilakukan melalui kerjasama dengan sektor perbankan dan pegadaian yang berkantor di Kabupaten Sukoharjo.

Peluncuran salah satu program kerja unggulan TPAKD Kabupaten Sukoharjo yaitu “Program Pemberian Subsidi Bunga kepada Usaha Mikro dan Kecil di Kabupaten Sukoharjo” tersebut telah dilaksanakan pada Kamis (29/04/2021) di Auditorium Gedung Menara Wijaya Lantai 10 Kabupaten Sukoharjo



Kepala OJK Solo, Eko Yunianto, menjelaskan Kantor OJK Solo sangat mengapresiasi atas peluncuran program subsidi bunga kepada usaha mikro kecil di Kabupaten Sukoharjo, yang merupakan program unggulan TPAKD Kabupaten Sukoharjo.

"Hal tersebut telah sesuai dengan program tematik TPAKD nasional tahun 2021 yaitu program kredit melawan rentenir, dimana salah satu skemanya adalah kredit/pembiayaan berbiaya rendah," ujarnya, Kamis (29/04/2021).

Kriteria debitur yang mendapat subsidi bunga adalah debitur usaha mikro kecil yang terdampak pandemi Covid-19 yang mendapat pinjaman maksimal sebesar Rp15 juta, dengan besaran subsidi bunga sebesar 50% dari suku bunga yang ditetapkan perbankan/pegadaian tersebut (maksimal suku bunga yang ditetapkan sebesar 24% per tahun).

"Sampai dengan posisi akhir April 2021, debitur yg telah mendapatkan subsidi bunga sebanyak 1.453 debitur dengan subsidi bunga yang telah dicairkan sebanyak Rp 166,24 juta," ungkapnya.

Sejumlah TPAKD di Soloraya juga sudah melaksanakan program kredit melawan rentenir dengan skema kredit berbiaya rendah, yaitu TPAKD Kota Solo melalui PD BPR Bank Solo, TPAKD Kabupaten Klaten melalui PT BPR Bank Klaten dan PT BPR BKK Tulung serta TPAKD Kabupaten Wonogiri melalui PT BPR BKK Wonogiri.

"Dengan adanya program subsidi bunga tersebut, semoga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat khususnya pelaku usaha mikro kecil untuk dapat bertahan, bahkan bisa bangkit di era pandemi Covid-19 ini," tutupnya. (rum)

(and_)