Solotrust.com - Musisi legendaris Eric Clapton tengah menyiapkan konsernya pada Juni 2022 mendatang di Amsterdam, Belanda sebagai bagian dari Tur Eropa. Kendati konser masih setahun mendatang, namun tiket untuk pementasan yang direncanakan hanya sehari, yakni 7 Juni 2022 telah ludes terjual.
Hal itu memaksa pihak penyelenggara menambah waktu konser Eric Clapton pada 8 Juni 2022 sehingga konser menjadi dua hari. Pengumuman penambahan konser pelantun lagu Tears in Heaven diunggah di beberapa akun media sosial Eric Clapton belum lama ini.
"Eric Clapton menambah pertunjukan ekstra Amsterdam 8 Juni 2022," tulis akun Fans Page Facebook Eric Clapton.
"Atas membludaknya permintaan, pertunjukan tambahan telah ditambahkan di Tur Eropa 2022 Eric Clapton," lanjut keterangan dalam pengumuman tersebut.
Eric Clapton akan tampil di Zinggo Dome Amsterdam, Belanda membawakan lagu-lagu blues andalannya. Selama ini album Eric Clapton telah terjual hingga 280 juta keping di dunia. Lagu-lagu hits, seperti 'Wonderful Tonight', 'Tears in Heaven', 'Cocaine,' dan 'Layla' selama ini telah dikenal dan akrab di telinga para penggemar di berbagai belahan dunia.
Eric Clapton pernah menyabet berbagai penghargaan, bahkan untuk Grammy Award dirinya pernah meraih sebanyak 17 kali. Di samping itu, pria 76 tahun merupakan satu-satunya musisi yang dihormati sebanyak tiga kali oleh Rock & Roll Hall of Fame. (dd)
(and_)