Solotrust.com - Menggunakan uang secara bijak dalam melakukan transaksi tentu akan menghadirkan rasa kenyamanan dan keamanan. Terlebih uang yang digunakan merupakan tabungan yang kelak akan digunakan untuk keperluan penting dan mendesak.
Terkait penggunaan uang ini, seorang pemuda mengunggah videonya di TikTok dengan akun vnd_putra. Ia mengisahkan menggunakan uang tabungan persiapan menikahnya untuk modal Crypto.
"Temen ane baru saja rugi puluhan juta rupiah gara-gara Crypto," bunyi narasi dalam video.
"Padahal itu uang buat modal nikah kan. Habis semua, bahkan itu juga ada uang yang pinjem temennya," lanjutnya.
Parahnya lagi, calon yang hendak dinikahi pria malang tersebut juga meninggalkannya. Hal itu membuat pria teman pemilik akun terlihat sering berguling-guling di lantai kantornya.
Teman-teman sekantornya pun bingung bagaimana lagi cara yang dilakukan untuk menghibur salah satu temannya yang sedang tertimpa berbagai macam cobaan. Bahkan, pria yang tidak disebutkan namanya itu, sering berbicara sendiri di depan kaca serta memantaskan diri seakan-akan sedang memakai pakaian pengantin.
Saat diajak makan atau keluar kantor pun pria malang tadi hanya terduduk di lantai pojokan kantor, sembari menyandarkan kepalanya di kaki meja. Video ini pun menjadi viral dan dibagikan berbagai akun media sosial. (dd)
@vnd_putra Ada saran gak ? 😢 ##fyp ##foryoupage ##fypシ ##trending ##viral
♬ tulus_andai aku bisa - panyaaa
(and_)