Ekonomi & Bisnis

Woww.. Desa Batur Salatiga Punya Bumdes Mutiara Arta

Ekonomi & Bisnis

10 Agustus 2021 11:42 WIB

Kepala Desa Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Radix Wahyu Dwi Yuni Ariadi.

SALATIGA, solotrust.com- Beberapa desadi tanah air kini telah berkembang hingga memiliki Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Bumdes adalah badan usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh desa melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan desa yang dipisahkan guna mengelola aset, jasa pelayanan, dan usaha lainnya untuk sebesar-besarnya kesejahteraan.

Salah satu yang telah memiliki Bumdes adalah Desa Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Kepala Desa Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Radix Wahyu Dwi Yuni Ariadi mengatakan, Desa Batur Kabupaten Semarang kini memilik Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).



“Bumdes Batur Ini bernama Bumdes Mutiara Arta Desa Batur,” jelas Radik, di Salatiga, Jumat (16/7/2021).

Sementara Direktur Bumdes Mutiara Arta desa Batur Sugiyono mengatakan, Bumdes Mutiara Arda, kini memiliki beberapa program simpan pinjam untuk warga, pemenuhan kebutuhan pertanian warga, kebutuhan pupuk, bibit sayuran.

“Artinya berdiri Bumdes Mutiara Arta desa Batur tidak terlepas dari kegiatan ekonomi masyarakat,” ungkap Sugiyono kepada wartawan.

Menurut Sugiyono, ada 99 persen warga wilayah desa Batur adalah masyarakat petani.

“Jadi kita ingin mencoba menjawab kebutuhan masyarakat petani kaitan dengan prasarana dan sarananya. Mengingat negara argaris, karena negara argaris tentu tidak lepas dari kebutuhan pangan, kaitannya dengan kegiatan pertanian,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, Kepala Desa Batur mengemukakan, Bumdes Mutiara Arta berdiri tahun 2013 dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD).

“Desa Batur kalau memiliki PAD bisa membantu masyarakat yang membutuhkan seperti masyarakat putus sekolah, masyarakat kurang mampu, sehingga bisa dibantu dengan dana PAD yang bersumber dana hasil desa,” ungkap Radix.

Desa Batur yang memiliki 6784 penduduk, Radik mengharapkan, Bumdes Mutiara Arta desa Batur bisa menjadikan masyarakat sejahtera dan desa Batur jaya.

Kegiatan ini dilengkapi FGD , dengan narasumber Direktur Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Dirjen IKP Kominfo, Wiryanta dan tim Maroli J Indarto, Sarjono, Wiaji, Dr. Sudarso ( Akademisi) Eko prasetyo Senior jurnalis, Samuel Wahyu Media.

(wd)