Hard News

Diksar Menwa Mahadipa, Kadispotdirga Lanud Adi Soemarmo: Utamakan Keselamatan dan Keamanan Peserta

TNI / Polri

28 Oktober 2021 16:38 WIB

Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Lanud Adi Soemarmo, Kolonel Kes Drs. Wing Sukarno memimpin jalannya upacara pembukaan Pendidikan Dasar (Diksar) Ke - XLIV Angkatan Ke II Menwa Mahadipa Jawa Tengah pada Kamis (28/10). (Foto: Dok. Solotrust.com/cahyarani)

SOLO, solotrust.com – Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Lanud Adi Soemarmo, Kolonel Kes Drs. Wing Sukarno menyampaikan amanat upacara pembukaan Pendidikan Dasar (Diksar) Ke - XLIV Angkatan Ke II Menwa Mahadipa Jawa Tengah untuk mengutamakan keselamatan dan keamanan peserta pelatihan.

“Mudah-mudahan pelatihan ini dapat berjalan dengan lancar, aman, dan tentunya mengutamakan keselamatan dan keamanan peserta latihan apalagi di tengah kondisi pandemi ini kami melaksanakan protokol kesehatan dengan ketat,” papar Sukarno, Kamis (28/10).



Sukarno menjelaskan bahwa untuk mencegah penyebaran Covid-19, para calon peserta Diksar diwajibkan untuk melakukan tes swab antigen sebelum mengikuti kegiatan.

“Para calon peserta sudah dilaksanakan swab antigen sebelum masuk ke barak yang ditempatkan di mess di skadik Adi Soemarmo ini,” jelas Sukarno.

Kepala Staf Komando Nasional (Kaskosnas) Menwa Indonesia, M Arwani Deni menyatakan diadakannya kegiatan Diksar Menwa diharapkan menjadi wadah bagi lahirnya pemimpin bangsa yang berkarakter.

“Resimen mahasiswa itu dibentuk itu antara lain supaya bisa menjadi tempat untuk lahirnya pemimpin-pemimpin bangsa yang berkarakter,” ujar Arwani.

Komandan Latihan Lapangan Mayor Pasukan, Susan Darminto menjelaskan peserta diksar nantinya akan melakukan praktik langsung seperti latihan teknik pengembangan dasar, senam senjata, lempar pisau, dan mempelajari ilmu medan peta kompas, pengenalan kehidupan di barak dan menyaksikan demo menembak yang dilakukan oleh pelatih lapangan

Pelatihan ini akan diberikan langsung oleh anggota TNI AU dibawah pengawasan Lanud Adi Soemarmo.

“Semuanya praktek cuma kecuali yang menembak, mereka hanya melihat demo tapi lainnya mereka melaksanakan, nanti dikenalkan seperti bagaimana kehidupan dibarak penataan baju-baju, sepatu, yang penting rapi terus tata tertib di barak dan apa saja yang boleh apa saja yang tidak boleh.” tutur Susan.

Kegiatan Diksar ini melibatkan 84 peserta resimen mahasiswa dari sembilan universitas di Jateng seperti  Universitas Gajah Mada Yogyakarta, Institut Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon, Politeknik Negeri Semarang, Universitas Diponegoro Semarang, Politeknik Bumi Akpelni Semarang, Universitas Maritim Amni Semarang, Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang, Dan Universitas Tidar Magelang.

Kegiatan Diksar akan  berlangsung selama sebelas hari, dimulai dari Kamis (28/10) hingga Minggu (7/11) yang bertempat di Pangkalan Udara (Lanud) Adi Soemarmo Solo. (cahyarani)

(zend)