Solotrust.com - Setelah sukses dengan single pertamanya "Hmph!", salah satu sub-unit WJSN yakni Chocome akan merilis single kedua pada bulan Januari mendatang.
Pada 19 Desember, WJSN mengumumkan via Instagram resminya bahwa Chocome akan merilis single keduanya "Super Yuppers" pada 5 Januari 2022.
WJSN Chocome adalah grup beranggotakan empat orang yakni Luda, Soobin, Dayoung dan Yeoreum. Mereka adalah anggota WJSN yang kecil dan imut, yang sesuai dengan konsep grup ini. WJSN memiliki sub-unit lain dengan konsep yang lebih kharismatik yakni WJSN The Black.
WJSN Chocome debut pada Oktober 2020 dengan "Hmph!", lagu pop disko yang dengan manis mengungkapkan perasaan seseorang yang seakan tidak mengerti akan petunjuk-petunjuk cinta yang diberikan oleh orang yang menyukainya.
Dengan musik yang ceria, lirik yang menarik, dan dance yang ikonik, lagu itu banyak ditirukan oleh sesama penyanyi K-Pop seperti aespa, MONSTA X, Weeekly, Cravity, Sana dan Momo TWICE, Doyoung dan Johnny NCT, Hyunjin dan I.N Stray Kids, Eunhyuk Super Junior, Seulgi Red Velvet, serta Arin dan Seunghee Oh My Girl.
Belum lama ini, dalam helatan Asia Artist Awards 2021, Chocome pun berhasil meraih penghargaan "Emotive Awards". Dalam pidatonya, mereka mengucapkan terimakasih kepada anggota WJSN yang lain, Starship Entertainment, dan Ujung (nama fandom mereka). Mereka berharap situasi pandemi Covid-19 egera membaik sehingga bisa bertemu dengan penggemar secara langsung. (Lin)
(zend)