Solotrust.com - Felix, salah satu anggota boygroup Stray Kids baru-baru ini melakukan wawancara dengan Majalah Singles Korea. Dalam kesempatan itu ia berbagi berbagai hal, termasuk MBTI-nya yang berubah.
Rapper itu mengungkapkan bahwa MBTI-nya baru-baru ini berubah dari ENFP menjadi ENFJ.
"ENFP adalah individu dengan kepribadian sosial dan jiwa bebas. Mereka memiliki kemampuan untuk membuat orang lain bahagia, jadi saya pikir itu sangat mirip dengan saya," katanya.
"ENFJ mirip dengan ENFP, tetapi mereka menganggap berbicara dengan orang lain sambil menghormati pendapat mereka itu penting. Dalam hal itu, saya merasa bahwa mereka adalah orang-orang yang memiliki pengaruh lebih dekat pada orang-orang di sekitar mereka," imbuhnya.
"Saya pikir karakteristik ini mencerminkan bahwa saya menjadi lebih dewasa. Misalnya, setelah pindah asrama, pola gaya hidup saya berubah. Saya tidur lebih awal, banyak berolahraga, dan banyak jalan-jalan. Saya menjaga waktu makan secara teratur, dan lebih dari segalanya, saya pikir saya telah menjadi orang yang lebih terorganisir dengan baik," lanjutnya.
"Saya mendengarkan dengan seksama kekhawatiran orang lain, dan saya memberi mereka kenyamanan dan energi yang pada gilirannya memberi saya kekuatan. Ada kalanya MBTI-mu berbeda di setiap tes, dan saya tidak yakin kapan MBTI saya akan berubah lagi, tapi saat ini saya menyukai sebagai ENFJ," tukas Felix.
MBTI (The Myers Briggs Type Indicator) adalah metode pengukuran yang digunakan untuk membaca kepribadian seseorang, khususnya untuk memahami bagaimana seseorang menilai sesuatu dan membuat keputusan.
Menurut The Myers Briggs Company, perusahaan di California yang menangani MBTI, hampir 1,5 juta orang mengikuti tes MBTI secara online setiap tahun.
MBTI lahir dan dikembangkan oleh Kathrine Cook Briggs dan putrinya. Kepribadian ini dibagi melalui empat dimensi sifat dasar manusia, yaitu dimensi pemusatan perhatian yang terdiri dari Extrovert (E) vs Introvert (I), dimensi memahami informasi dari luar yang terdiri dari Sensing (S) vs Intuition (N), dimensi menarik kesimpulan dan keputusan yang terdiri dari Thinking (T) vs Feeling (F), lalu dimensi pola hidup yang terdiri dari Judging (J) vs Perceiving (P). Dari empat dimensi sifat tersebut dikombinasikan hingga menghasilkan 16 tipe kepribadian.
Melansir dari situs 16personalities, ENFJ adalah kepribadian Protagonis, yakni pemimpin yang penuh gariah dan kharisma. Mencapai sekitar dua persen dari populasi, kepribadian ini mendukung dan menginspirasi orang lain untuk berprestasi dan melakukan kebaikan di dunia ini.
Dengan rasa percaya diri alami yang melahirkan pengaruh, Protagonis sangat bangga dan senang memandu orang lain untuk bekerja sama guna memperbaiki mereka dan masyarakat mereka.
Protagonis memancarkan keaslian, kepedulian dan mementingkan orang lain, tidak takut berdiri dan berbicara ketika mereka meresa ada hal yang perlu disampaikan. Mereka merasa alami dan mudah berkomunikasi dengan orang lain.
Sedangkan ENFP adalah kepribadian Juru Kampanye. Kepribadian Juru Kampanye adalah jiwa bebas sejati. Mereka seringkali menjadi orang yang membuat segala sesuatu menjadi menyenangkan, tetapi mereka kurang tertarik dalam kegembiraan dan kesenangan suasana yang berlebihan dan lebih menikmati hubungan sosial dan emosional yang mereka bangun dengan orang lain.
Menarik, mandiri, penuh semangat, dan berbelas kasihan, jumlahnya yang 7% dari populasi tentu saja dapat dirasakan di setiap keramaian. Lebih dari sekadar orang yang selalu menyenangkan orang lain dan mudah bergaul, Juru Kampanye dibentuk oleh sifat visioner mereka, memungkinkan mereka memahami makna tersirat dengan rasa ingin tahu dan energi. (Lin)
(zend)