Solotrust.com - Facebook meluncurkan Reels di platformnya secara global pada 22 Februari 2022.
"Kami meluncurkan Facebook Reels di lebih dari 150 negara bagi pembuat konten di seluruh dunia untuk mengembangkan komunitasnya," tulis Facebook dalam laman beritanya.
Untuk membantu pembuat konten mendapatkan uang dari Facebook Reels, Facebook mengatakan mereka memperluas pengujian iklan overlay, dimulai dengan iklan spanduk dan stiker.
Selain itu, terdapat pula beragam fitur Facebook Reels baru, termasuk remix video, berbagi ke Facebook Stories, membuat reel berdurasi 60 detik seperti halnya di Instagram Reels, menyimpan draf, dan mengkliping video.
"Menonton video adalah setengah dari waktu yang dihabiskan di Facebook dan Instagram, dan Reels adalah format konten kami yang paling cepat berkembang sejauh ini. Kami berfokus untuk menjadikan Reels sebagai cara terbaik bagi pembuat konten untuk ditemukan, terhubung dengan pemirsa, dan menghasilkan uang," kata Facebook.
Facebook juga mengatakan Reels ini dibuat agar orang lebih mudah untuk menemukan dan berbagi konten yang relevan dan menghibur. Sejak diluncurkan di AS, Facebok telah melihat pembuat konten menarik seperti Kurt Tocci dan kucingnya Zeus yang berbagi sandiwara komedi dan penari Niana Guerrero yang melakukan tarian yang sedang tren, seperti #ZooChallenge.
Facebook juga mempunyai program bonus Reels Play, bagian dari investasi kreator senilai $1 miliar. Facebook akan membayar kreator yang memenuhi syarat hingga $35.000 per bulan berdasarkan penayangan reel mereka yang memenuhi syarat.
"Bonus ini telah membantu pembuat konten seperti Jason the Great mendanai pembuatan reel mereka dan lebih memahami jenis konten yang berfungsi di Facebook. Dalam beberapa bulan mendatang, kami akan memperluas program bonus ke lebih banyak negara, sehingga lebih banyak kreator dapat memperoleh penghargaan karena membuat reel yang disukai komunitasnya," kata Facebook. (Lin)
(zend)