Serba serbi

Hasilkan 1.269 Tomat dalam Satu Tandan, Pria Asal Inggris Ini Cetak Rekor Guinness

Serba serbi

20 Maret 2022 09:15 WIB

Pria asal Inggris bernama Douglas Smith menghasilkan 1.269 buah tomat hanya dalam satu tandan tanaman, pecahkan rekor Guinness. (Foto: Twitter/@sweetpeasalads)

 

Solotrust.com - Pria bernama Douglas Smith asal Hertfordshire, Inggris berhasil mencetak rekor Guinness karena mampu menghasilkan 1.269 buah tomat hanya dalam satu tandan.



Sebagaimana dikabarkan Guinness World Records, Sabtu (19/3), Douglas memecahkan rekornya sendiri yang dulu berada di angka 839 buah, untuk kategori tomat terbanyak dari satu tandan tanaman.

"Setelah memecahkan rekor untuk tomat terbesar di Inggris pada tahun 2020, dengan tomat seberat 3,106 kg, saya mencari tantangan baru untuk tahun 2021," kata Douglas saat melamar rekor ini.

Untuk informasi, tomat terberat di dunia memiliki berat 4,896 kg, yang ditanam oleh Dan Sutherland asal Amerika Serikat pada tahun 2020.

Tidak puas hanya dengan membuat rekor di Inggris, pria yang juga berprofesi sebagai manager IT ini mengambil pendekatan analitis terhadap metode pertanian tomatnya untuk menjadi yang terbaik di dunia.

Dia mempelajari berbagai makalah ilmiah dan bahkan mengambil sampel tanah untuk diuji di laboratorium, yang memungkinkan dia untuk mengubah formula sampai tepat.

Tomat pemecah rekor ini ditanam di rumah kaca di kebun belakang Douglas, dimana ia menghabiskan hingga empat jam seminggu merawat gulungan.

Penghitungan resmi untuk jumlah tomat pemecah rekor ini dilakukan oleh ahli hortikultura independen.

"Tomat dihitung menjadi 10 kotak, dan 10 kotak ditempatkan di nampan. Setiap nampan berisi 100 tomat," jelas Douglas.

Douglas tidak hanya menanam tomat. Dia baru-baru ini menanam bunga matahari super berukuran 6 m, meskipun tidak mencapai ketinggian bunga matahari tertinggi yang pernah ada, yang tingginya 9,17 m, yang ditanam oleh Hans-Peter Schiffer dari Jerman pada tahun 2014.

Douglas mengatakan kepada BBC bahwa dia suka melakukan eksperimen kecil-kecilan dengan sayuran dan tanaman raksasa lainnya.

Tahun ini dia menanam kacang polong, terong, dan kentang. Douglas pun ingin mencoba menanam kentang dan terong terberat di dunia. Saat ini kedua gelar tersebut dipegang oleh petani sayuran veteran Peter Glazebrook dari Inggris. Peter menanam kentang terberat pada tahun 2011 yakni 4,98 kg. Sepuluh tahun kemudian ia menanam terong terberat yakni 3,12 kg. (Lin)

 



(zend)