Entertainment

Sentuh Hati Banyak Orang, Still Life-BIGBANG Jadi Lagu Artis Pria Pertama yang Raih Perfect All-Kill Tahun 2022

Musik & Film

12 April 2022 18:25 WIB

BIGBANG kembali dengan single Still Life. (Foto: Dok. YG Entertainment)

Solotrust.com - Still Life milik BIGBANG menjadi lagu dari artis pria pertama yang meraih predikat Perfect All-Kill tahun ini. Pada 11 April, chart Instiz mengumumkan hal tersebut via Twitternya @instiz_ichart.

Sebuah lagu dianugerahi sertifikasi all-kill ketika menduduki No. 1 di 24Hits Melon, chart harian dan realtime Genie dan Bugs, chart Top Songs YouTube Music, chart harian VIBE, dan chart realtime FLO dan iChart. Perfect all-kill berarti lagu tersebut juga menduduki puncak chart mingguan iChart Instiz.



Still Life, yang rilis pada 5 April, hadir setelah 4 tahun sejak grup itu merilis Flower Road pada Maret 2018 silam.

Lagu yang memiliki judul Korea "봄여름가을겨울 (musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin) ini adalah lagu yang didasarkan pada suara organik dan hangat, dengan lirik yang indah di atas melodi yang tak lekang oleh waktu.

Melalui Still Life, BIGBANG menggambarkan siklus dan tatanan kehidupan dan waktu yang berubah seiring pergantian musim.

"Tahun matahari terbenam, musim semi yang mekar. Sebuah mimpi di malam pertengahan musim panas. Merasa jatuh, lalu turun salju di musim dingin. Empat kali setahun, lalu musim semi datang lagi.Selamat tinggal sekarang untuk masa mudaku tercinta. Musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin kami yang indah," demikian salah satu penggalan liriknya.

Ya, lagu ini membuat penggemar mengingat kembali tentang masa muda para anggota BIGBANG, dimana mereka masih aktif merilis lagu dan menggelar konser. Ini terlihat di lirik lain, dimana mereka merindukan masa-masa indah bersama penggemar.

"Aku rindu anak laki-laki dan perempuan yang menangis dan tertawa. Aku terus mengingat hari-hari yang mulia dan penuh kasih itu.

Musim berlalu tanpa harapan seiring berjalannya waktu. Melewati hati kita dengan merah noda dan biru memar," demikian bunyi liriknya.

Sebagai grup veteran yang telah debut sejak tahun 2006, tentu sangat banyak kenangan mereka dengan penggemar, begitupun sebaliknya. Sangat banyak penggemar yang tumbuh dengan mendengarkan musik BIGBANG.

Melalui lagu ini, BIGBANG juga menyampikan niatnya untuk memulai hidup yang baru dan berubah menjadi orang yang lebih baik lagi, setelah semua trauma yang mereka alami.

"Mengubur semua trauma dari malam terakhir. Sebuah kapal pulang pergi berjalan, mempertaruhkan nyawanya untuk memulai lagi. Aku akan berubah lebih dari sebelumnya. Orang yang baik, lagi dan lagi. Orang yang lebih baik lagi dan lagi. Dengan embun pagi, mengubur amarahku di masa lalu, untuk hidup," lanjut liriknya.

Dua anggotanya G-Dragon dan T.O.P ambil bagian dalam penulisan lirik dan komposisi. Vokal dan rap yang hangat dari empat anggotanya, yang dilantukan ke melodi dan lirik yang indah, berhasil menyentuh hati banyak orang yang mendengarkannya. (Lin)

(zend)