SOLO, solotrust.com - Pengusaha sekaligus Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo menggelar acara nobar (nonton bareng) film 'Srimulat: Hil yang Mustahal' di Solo Paragon Mall pada Kamis (26/5) malam. Tak hanya dihadiri oleh Hary, acara nobar dihadiri oleh para pemeran film juga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa.
Gibran tiba di lokasi sekira pukul 18.00 WIB didampingi istrinya, Selvi Ananda dan putrinya, La Lembah Manah. Sesaat kemudian giliran Hary Tanoe yang datang bersama istrinya Liliana Tanoesoedibjo. Tak lama kemudian mereka dan undangan lainnya masuk ke ruang pemutaran film.
Usai menyaksikan film, Hary Tanoe menilai nonton bareng Srimulat di Solo sangat penting, apalagi asal-usulnya dari Solo. Ia mengaku sering nonton pertunjukan Srimulat semasa berada di bangku sekolah di Surabaya.
“Nonton bareng di Solo satu hal yang sangat penting, karena asal usulnya dari sini. Itu yang perlu digarisbawahi,” ungkapnya.
Selain menorehkan memori yang mendalam bagi Kota Solo, Srimulat merupakan sejarah komedi tradisional-nasional pada masanya.
Film Srimulat menjadi salah satu tanda bangkitnya industri perfilman yang perlu didukung. Apalagi saat ini banyak anak bangsa yang kreatif berkesenian.
Senada dengan Hary, Gibran mengungkapkan kepuasannya menonton film Srimulat. Apalagi di film tersebut juga ditampilkan aktivitas di beberapa tempat di Kota Solo, antara lain Pasar Gede dan Gedung Wayang Orang.
“Secara tidak langsung ini mempromosikan destinasi-destinasi yang ada di Kota Solo. Ini pandemi kan berangsur pulih, harapannya bioskop tambah ramai, film-film buatan anak bangsa bisa booming kembali,” pungkasnya.
Sebagai informasi, film 'Srimulat : Hil yang Mustahal' yang ditulis dan disutradarai oleh Fajar Nugros telah mengambil hati para pecinta grup pelawak legendaris, Srimulat. Namun film yang baru ditayangkan dalam babak pertama ini bisa dibilang berhasil memikat para penonton sebagai perkenalan para pemeran Srimulat.
Tak hanya para pemeran Srimulat dalam film, Tarzan pemeran asli Srimulat dan penyanyi keroncong Endah Laras juga turut hadir dalam nobar.
Supiah, istri mendiang Gepeng juga terlihat selalu bergandengan dengan Bio One pemeran Gepeng Srimulat seakan memperlihatkan keterikatan dalam sebuah pemeranan antara mereka berdua.
Acara dimulai dengan perkenalan sutradara, produser, para pemain, dan dilanjutkan pemutaran film. (riz)
(zend)