Entertainment

Aparat TNI-Polri di Solo Siap Amankan Kunjungan Kerja RI-2

TNI / Polri

10 Maret 2018 14:22 WIB

Komandan Korem 074 Warastratama Kolonel Inf Widi Prasetijono saat cek pasukan.

SOLO, solotrust.com- Apel gelar pasukan pengamanan Kunjungan Kerja Wakil Presiden Jusuf Kalla di wilayah Surakarta digelar hari ini, Sabtu (10/3/2018) di Lapangan Korem 074 Warastratama, dipimpin oleh Komandan Korem 074 Warastratama Kolonel Inf Widi Prasetijono.

Gelar pasukan juga dihadiri oleh  Kapolresta Surakarta Kombes Pol  Ribut Hari Wibowo, Dandim 0735 Surakarta Letkol Inf Ali Akhwan, Dandim 0724 Boyolali Letkol Arh Nova Mahanes Yudha, Dandim 0725 Sragen Letkol Arh Camas Sigit Prasetyo dan jajaran di bawah KOrem 074/Wrt.



Danrem 074/Wrt menegaskan bahwa Apel gelar pasukan ini bertujuan untuk mengecek sejauh mana tingkat kesiapan pasukan pengamanan, baik secara perorangan maupun satuan sesuai prosedur tetap (Protap) VVIP, sehingga tidak terjadi tumpang tindih maupun salah prosedur dalam pelaksanaan di Lapangan.

"Apel gelar pasukan ini hendaknya dapat dijadikan sebagai sarana untuk melaksanakan koordinasi antar unsur, sehingga tidak terjadi kesalahan sekecil apapun dalam pelaksanaannya." Tegasnya.

Lebih lanjut Danrem menegaskan bahwa pelaksanaan PAM VVIP ini melibatkan banyak instansi, baik militer maupun sipil, oleh karena itu melalui gelar pasukan ini diharapkan akan tercipta kesiapan yang sungguh-sungguh, sehingga terwujud sinkronisasi dan sinergitas antar instansi yang terkait dalam rangka PAM WIP tersebut.

"Meskipun PAM VVIP sudah sering dilaksanakan baik pada even nasional maupun internasional namun demikian kita tidak boleh lengah ataupun menganggap biasa tugas PAM VVIP seperti ini, namun hal tersebut selalu dianggap tugas yang baru. Diperlukan kejelasan tugas tangung jawab dan rantai komando yang efektif dan efisien agar tujuan maupun sasaran PAM dapat tercapai secara optimal. Segala sesuatunya harus disiapkan dari tahap awal hingga akhir." Pungkasnya.

(wd)