Entertainment

SM Cari Anggota Baru NCT, Jakarta Masuk Daftar Kota Audisi

Entertainment

11 Juni 2022 15:50 WIB

NCT Dream, salah satu sub-unit NCT (Dok. SM Entertainment)

Solotrust.com - SM Entertainment mengumumkan peluncuran program audisi global baru pada Jumat (10/6) via siaran persnya. Bertajuk Welcome to the NeoCiTy, audisi ini bertujuan untuk mencari anggota baru NCT.

Menurut formulir aplikasi resmi, SM Entertainment akan mengadakan audisi langsung di total 14 kota termasuk Jakarta, Indonesia.



Kota-kota lain yang masuk daftar termasuk Toronto, Vancouver, New York, Los Angeles, Seoul, Ho Chi Minh, Bangkok, Chongqing, Guangzhou, Beijing, Osaka, Fukuoka dan Tokyo.

SM Entertainment saat ini sedang mencari pelamar pria yang lahir antara tahun 2001 dan 2008, di tiga kategori yakni vokal, rap dan dance.

Pelamar yang berhasil mungkin dapat menerima kesempatan untuk berlatih dan menandatangani kontrak dengan SM Entertainment, dengan tujuan akhir debut sebagai bagian dari boygroup NCT.

NCT adalah grup dengan konsep jumlah anggota yang tak terbatas, yang berasal dari berbagai kota di seluruh dunia. Saat ini NCT terdiri dari 23 anggota dari Korea Selatan, Amerika Serikat, Kanada, Jepang, Cina, Hong Kong, Taiwan, dan Thailand. (Lin)

(zend)