Olahraga

Persis Solo vs PSIS Semarang jadi Momen Menggenang Legenda Persis Ferry Anto

Sepak Bola Indonesia

22 Juni 2022 15:40 WIB

Wajah legenda Persis Solo, Ferry Anto ditampilkan di menit ke 17 pertandingan Piala Presiden 2022, Persis vs PSIS Semarang, tepat di 3 tahun kepergiannya. (Foto: Instagram.com/persisofficial)

SOLO, solotrust.com - Ada yang menarik di tengah laga lanjutan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 antara Persis Solo kontra PSIS Semarang di Stadion Manahan, Selasa (21/6) sore. Momen itu tepatnya terjadi di menit ke 17 laga, suara tepuk tangan tiba-tiba mengetarkan seluruh sudut Manahan.

Suara tepuk tangan tersebut ternyata merupakan tribute alias penghargaan untuk sang Legenda Persis Solo Ferry Anto Eko Saputro, nyaris tepat di hari Sang Legenda dikabarkan meninggal dunia terseret ombak bersama anaknya di Pantai Baru, Bantul, 20 Juni 2019 lalu di usia 34 tahun.



Sementara, angka 17 merupakan nomor punggung yang dipakai pemain berjuluk El Tigre itu selama beberapa musim membela Laskar Sambernyawa -julukan Persis-.

Ferry Anto mengawali karir bersama Persis 2002 silam. Ia sempat bergonta-ganti klub dan beberapa kali kembali ke pelukan Persis termasik di masa-masa ujung karirnya selama periode 2010-2015-an.

Ferry Anto juga turut menemani Persis saat mesti berjuang di kasta kedua untuk kembali ke kasta tertinggi. Ia juga menemani Persis, saat tim ini mesti dilanda dualisme antara Persis Liga Indonesia (LI) dan Persis Liga Primer Indonesia Sportindo (LPIS).

Namun, hingga akhir karir dan akhir hayatnya, El Tigre belum sempat menyaksikan Laskar Sambernyawa kembali ke kasta tertinggi. Persis baru kembali ke Liga 1 pada musim ini, atau 2 tahunan lebih pasca Ferry Anto mengembuskan napas terakhirnya. Sebelum sepeninggalan Ferry Anto, terkakhir Persis mentas di kasta tertinggi Indonesia pada musim 2007-2008 lalu.

Namun sayang, Persis tak mampu melengkapi hadiah untuk menggenang kepergian El Tigre. Tepat 3 tahun lebih sehari, Persis mesti mengakui ketangguhan PSIS di kandang sendiri dengan kekalahan 1-2. (dks)

(zend)