Solotrust.com - Para peternak unggas tentunya berharap hewan peliharaannya bisa bertelur secara produktif.
Seperti halnya sebuah video diunggah akun TikTok An Nhur Peternak Bebek (@annur5007) belum lama ini. Pemilik akun merupakan seorang peternak bebek mengunggah saat dirinya mulai panen telur hewan peliharaannya.
"Kotor-kotor dulu gaes, alhamdulillah panen hari ini," tulis akun tersebut memberi keterangan video unggahannya.
Dalam video terlihat telur bebek bertebaran di beberapa tempat, di antaranya di kebun maupun di antara celah pohon pisang. Bahkan, kebanyakan hewan peliharaannya bertelur di lumpur sehingga tak jarang telur dihasilkan bercampur tanah dan air.
Netizenmelihat banyak telur bertebaran di berbagai tempat ramai berkomentar menanggapi postingan itu.
"Berasa nemu harta karun," tulis akun TikTok Annisa Imuet.
Lain lagi dengan akun TikTok @hanireni, mendoakan kelancaran pemilik akun panen telur.
"Nen panen kakak, semoga lancar usahanya," tulis dia. (dd)
@annur5007 kotor kotor dlu gais 😁 Alhamdulillah panen hari ini 💪💪#slingsuportyukkufollbacakno #flksyaguys🥰biarrame🥰 #panentelur #penentelurbebek ♬ suara asli - R🥀 - Tik Toker
(and_)