Serba serbi

HMJ S-1 Farmasi USB Surakarta Akan Gelar Seminar Nasional dan Workshop

Olahraga

17 Maret 2018 09:07 WIB

Seminar HMJ S-1 Farmasi Universitas Setia Budi (USB) Surakarta.

SOLO, solotrust.com- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) S-1 Farmasi Universitas Setia Budi (USB) Surakarta akan menggelar Seminar Nasional dengan judul “Penerapan Farmakovigilans Dalam Mencegah Serta Menanggulangi Penyalahgunaan Obat dan Peredaran Obat Palsu” dan workshop tentang “Studi Kasus dan Strategi Farmasi Dalam Menanggulangi Penyalahgunaan Obat dan Peredaran Obat Palsu” di Swiss Belinn Hotel Solo, pada Minggu (25/3/2018) jam  07.00 WIB.

Seminar ini dilatarbelakangi oleh maraknya penyalahgunaan dan peredaran obat palsu pada 2017 lalu di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda.



Seminar akan dibawakan oleh Prof dr Iwan Dwiprahasto (Konsultan KONAS Menkes RI dan Reviewer Obat JKN), Drs Nurul Falah Eddy Pariang (Ketua Umum PP IAI), Samuel Budi Harsono (Praktisi Kesehatan) dan Dra Endang Pudjiwati (kepala Balai Besar POM Semarang). Sementara itu untuk workshop akan dibawakan oleh Dra Endang Pudjiwati (kepala Balai Besar POM Semarang).

Pendaftaran peserta dapat dilakukan secara on line dengan ketik : SemnasHMJS1F (spasi) Nama+gelas (spasi) Institusi, kirim via SMS/WA ke nomor 085601390291 atau datang langsung ke tempat pendaftaran, yaitu di Lab Bahasa Inggris USB pada pukul 09.00 WIB – 15.00 WIB.

(wd)