Solotrust.com - Konser musik Westlife bertajuk The Wild Dreams Tour All The Hits di Candi Prambanan Jawa Tengah, Minggu (02/10/2022), tanpa disertai penerangan lampu atau lighting system dan LED screen selama pertunjukan berlangsung.
Menurut penyelenggara, hal itu terpaksa dilakukan lantaran kondisi hujan sehingga membuat panggung menjadi basah dan membahayakan semua pihak apabila dinyalakan.
Keputusan itu diambil selepas pihak penyelenggara berdiskusi dengan manajemen Westlife yang akhirnya menyepakati keputusan untuk tidak menyalakan lighting system serta LED screen.
Selain itu, Dave Moffatt dan D'Masiv feat Nania Yusuf seharusnya membuka konser pada sore harinya terpaksa tidak tampil lantaran cuaca tak mendukung. Akhirnya, tepat pukul 20.10 WIB, Westlife langsung tampil menyapa penggemarnya.
Minimnya penerangan konser, disiasati personel Westlife dengan meminta para penonton menyalakan lampu telepon seluler masing-masing. Selain itu di tengah jeda lagu, para personel boyband asal Irlandia sempat terlibat percakapan hangat dengan penonton.
Pihak penyelenggara lewat founder Rajawali Indonesia meminta maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan tak dapat memuaskan semua pihak.
"Saya Anas Alimi mewakili promotor Rajawali Indonesia memohon maaf atas kejadian force majeure yang terjadi hari ini, itu tidak kita kehendaki. Kami tetap mengupayakan best effort hari ini di mana show must go on. Konser tetap berjalan dengan penyesuaian yang ada dan ini adalah kesepakatan kami antara promotor dengan pihak artis Westlife dengan diskusi panjang," ungkap Anas Syahrul Alimi.
"Berkaitan dengan batalnya penampilan Dave Moffatt, D'Masiv, dan Nania kami juga berdiskusi dengan manajemen mereka untuk mengambil keputusan yang terbaik," lanjut dia.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban, pihak promotor siap memberikan full refund alias pengembalian dana penuh kepada pembeli tiket yang hadir di Candi Prambanan. Proses refund tiket bisa diikuti perkembangan informasinya di akun Instagram Rajawali Indonesia. (dd)
(and_)