Hard News

Jelang Hari Jadi Karanganyar, Juliyatmono Sambangi Mantan Bupati Rina Iriani

Jateng & DIY

5 Oktober 2022 14:25 WIB

Bupati Karanganyar beserta jajarannya saat anjangsana di kediaman mantan bupati Rina Iriani Sri Ratnaningsih, Rabu (05/10/2022)

KARANGANYAR, solotrust.com - Bupati Karanganyar Juliyatmono bersama Wakil Bupati Rober Christanto melakukan anjangsana alias kunjungan ke kediaman mantan bupati Rina Iriani, Rabu (05/10/2022). Silaturahmi ini merupakan bagian dari rangkaian hari ulang tahun (HUT) ke-105 Kabupaten Karanganyar.

Dalam acara anjangsana, bupati dan wakil bupati didampingi istri beserta pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Karanganyar.



Usai anjangsana, Bupati Karanganyar Juliyatmono menyampaikan kegiatan ini merupakan acara rutin tiap tahun sebagai sarana silaturahmi dari bupati aktif  kepada seniornya mantan bupati. Pihaknya juga meminta saran dan masukan agar Karanganyar lebih baik lagi ke depan.

"Kita semua yang hadir dalam anjangsana ini mendoakan agar Bu Rina selalu sehat dan memberi masukan bagi kami agar Karanganyar semakin baik lagi," ucapnya.

Sementara itu, mantan Bupati Karanganyar Rina Iriani Sri Ratnaningsih menyambut hangat kedatangan Bupati Juliyatmono bersama jajarannya. Dalam kesempatan itu, pihaknya  menyampaikan masukan agar semua pihak menjaga wilayahnya tetap tenteram seperti slogannya selama ini "Karanganyar Tenteram."

"Kita melihat situasi saat ini, perekonomian kurang baik karena pandemi," kata Rina Iriani.

Menjelang tahun politik 2024, pihaknya pun berpesan agar semua pihak senantiasa menjaga ketenteraman dan kondusivitas .

Menurut Rina Iriani, hari jadi ke-105 Kabupaten Karanganyar bukanlah angka sedikit. Semua berperan penting menjaga Karanganyar tenteram. Kalangan politisi, akademisi, tokoh masyarakat, pemerintah kabupaten, dan masyarakat harus mampu menjaga harmonisasi dan persaudaraan.

"Saat ini janganlah kita memunculkan perpecahan. Karena itu, jangan terpancing dengan keributan-keributan. Kita semua harus menjaga persatuan dan kesatuan di wilayah Kabupaten Karanganyar," serunya. (joe)

(and_)