Entertainment

Aksinya Pegang Ponsel saat Manggung Bikin Heboh, Pamungkas Buka Suara

Musik & Film

14 Oktober 2022 18:31 WIB

Aksi Pamungkas saat tampil di atas panggung. (Foto: Instagram/@pamungkas

Solotrust.com - Penyanyi Pamungkas sempat bikin heboh lantaran aksi tak terpuji menggosokan telepon seluler (Ponsel) di area pribadinya. Setelah menjadi perbincangan, pria 29 tahun ini pun akhirnya buka suara.

Lewat Instagram story, Pamungkas mengutarakan alasan melakukan aksi nyelenehnya di atas pamggung.



"Saya diam beberapa hari ini karena sedang mengumpulkan informasi, pertanyaan, hujatan. Saya sedang menimbang-nimbang, apakah perlu untuk angkat suara atau tidak," ungkapnya di story akun Instagram @pamungkas belum lama ini.

Disebutkan, aksi yang dilakukannya tak sebanding dengan tindakan musisi lainnya yang lebih vulgar, seperti mengangkat alkohol lalu mengajak salah seorang fans wanita ke atas panggung dan dipeluk.

"Kok loe pada diem aja?" tanya Pamungkas membandingkan.

Penyanyj sekaligus penulis lagu ini berdalih, apa yang dilakukannya merupakan bentuk komunikasi dengan penggemar. Menurutnya, hal tersebut sama dengan ketika seseorang meminta video ucapan ulang tahun untuk temannya dan berfoto bersama dirinya.

"Itu sama, itu namanya fans service." jelas pria kelahiran Jakarta.

Diberitakan sebelumnya, aksi Pamungkas saat konser di Bengkel Night Park Cafe SCBD Jakarta Selatan sempat bikin heboh netizen. Pasalnya, ia mengambil ponsel salah satu penggemar kemudian digosokkan ke area pribadinya. (dd)

(and_)