Entertainment

Duo Bersaudara Paling Ikonik, Huening Siblings Sita Perhatian MAMA 2022

Musik & Film

30 November 2022 22:58 WIB

Bahiyyih Jaleh Huening dan Kai Kamal Huening (Hueningkai). (Foto: Twitter @official_kep1ler/Weverse)

Solotrust.com – Ada momen menarik pada acara penghargaan musik ternama, MAMA 2022 di Osaka, Jepang, terutama interaksi Huening bersaudara yang cukup menyita perhatian publik.

Di atas panggung, saat semua berkumpul dan saling menyapa, Hueningkai dan Bahiyyih terlihat bersama. Interaksi Duo Huening ini memang begitu ditunggu para penggemar. Hal ini membuktikan jika Hueningkai dan Bahiyyih menjadi K-Pop Duo Siblings paling ikonik.



Hueningkai adalah maknae (member termuda) boy group Tomorrow X Together (TXT) dan Huening Bahiyyih adalah member girl group Kep1er. Keduanya berada di agensi berbeda sehingga tak banyak interaksi terungkap ke publik.

Hueningkai memiliki nama lengkap Kai Kamal Huening. Sejak kali pertama diumumkan sebagai anggota TXT oleh Big Hit pada 2019, Hueningkai sudah menyita perhatian karena parasnya cukup unik dan berkarakter.

Sementara Bahiyyih memiliki nama lengkap Bahiyyih Jaleh Huening. Mereka memiliki selisih usia dua tahun di mana Hueningkai lebih tua dari Bahiyyih.

Hueningkai dan Bahiyyih memiliki seorang kakak wanita bernama Lea Navvab Huening yang lahir pada 5 Januari 2000, artinya Lea dua tahun lebih tua dari Hueningkai. Lea juga pernah debut sebagai idol bersama VIVA, namun girl group itu sudah bubar. Pada 11 November 2022, Lea melakukan debut solo dengan nama panggung J’LEA dan lagu bertajuk A Good Day to Love.

Bakat bermusik ini sepertinya diturunkan ayah mereka, Nabil David Huening yang kabarnya merupakan seorang penyanyi, penulis lagu, dan aktor. Nabil menikah dengan Jung Yeonju yang mana adalah ibu Lea, Hueningkai, dan Bahiyyih.

Keluarga Huening merupakan blasteran yang memiliki darah campuran. Nabil David Huening merupakan keturunan Jerman yang lahir di Brazil dan besar di Texas. Ia berkebangsaan Amerika.

Nabil sempat berada di Hongkong untuk belajar Bahasa Mandarin kemudian memutuskan pindah ke China dan berkarier di sana. Nabil dan Yeonju bertemu di China dan memutuskan menikah lalu pindah ke Korea.

Sayang, melansir berbagai sumber, Nabil dan Yeonju akhirnya harus bercerai pada 2010. Nabil David Huening pun kini telah menikah lagi dengan seseorang bernama Anne Caroline.

Fakta menarik lainnya, diketahui keluarga Huening dulunya merupakan keluarga terpandang di Amerika. Vincent Huening, paman Hueningkai pada 2020 pernah membagikan foto Family Tree pada akun Facebook pribadinya. Selain itu, Vincent juga memberikan infromasi mengenai sebuah gedung bergaya Victorian bernama The Huening yang berada di Chicago.

Gedung The Huening ternyata dibangun leluhurnya bersama saudara pada 1890. Saat itu mereka memiliki perusahaan konstruksi bernama Huening Bros Construction.

Fakta lain telah dikonfirmasi Nabil melalui interaksi di akun Instagram pribadinya adalah Lea, Hueningkai, dan Bahiyyih merupakan keturunan Johann Wilhelm Huening yang disebut sebagai bangsawan Jerman bermigrasi ke Amerika pada 1856.

Hal ini menjadikan Hueningkai sebagai salah satu dari beberapa idol asuhan Big Hit keturunan bangsawan. Kabarnya Min Yoongi atau Suga BTS mempunyai keturunan Yunheung Min, Kim Seok Jin dan Kim Taehyung atau V BTS juga berasal dari keturunan Gwangsan Kim. (Shelsa)

(and_)