SOLO, solotrust.com – Jika kisah cinta Rangga dan Cinta di film ‘Ada Apa Dengan Cinta’ (AADC) begitu keren bak Pangeran dan Putri, kini publik bisa menunggu kisah cinta lain dari film ini.
Ya, spin-off dari AADC berjudul ‘Milly & Mamet’ kini tengah digarap oleh Ernest Prakasa. Dengan genre komedi romantis, kisah Milly & Mamet akan menghadirkan kisah orang biasa yang dekat degan kehidupan kita sehari-hari.
Dalam unggahan Instagram pribadinya, Kamis (22/3/2018), sambil mengunggah poster yang memperlihatkan tokoh Milly (Sissy Prescilla) dan Mamet (Dennis Adhiswara), Ernest berbagi mengenai proyek yang tengah ia kerjakan ini.
“…Puji Tuhan di film ke-4, gw masih dikasih kesempatan untuk mencoba sesuatu yg baru, yakni membuat sebuah karya adaptasi berupa spin-off. Dan nggak tanggung2, spin-off ini akan diambil dari salah satu karya paling fenomenal di sejarah layar lebar Indonesia: Ada Apa Dengan Cinta. Terimakasih @mirles @rizariri atas kepercayaanya, ini adalah sebuah kehormatan yg luar biasa. I promise to give everything I’ve got for @millymametmovie! #MillyMametMovie,” tulis Ernest dalam akunnya @ernestprakasa.
Milly & Mamet adalah film keempat sutradara sekaligus komika ini. Sebelumnya, ia sukses membintangi tiga film yakni ‘Ngenest’, ‘Cek Toko Sebelah’, dan ‘Susah Sinyal’.
Spin-off adalah jenis film yang ditujukan untuk menceritakan secara fokus suatu kejadian atau karakter pendukung. Karakter tersebut biasanya memiliki penggemar tersendiri atau tanpa diduga malah menjadi ikon dan scene stealer dalam film tersebut. Contoh film spin-off misalnya ‘Annabelle’, ‘The Scorpion King’, dan ‘Penguins of Madagascar’.
Diproduseri oleh Mira Lesmana dari Miles Film yang bekerja sama dengan Star Vision, film ini rencananya akan tayang Desember tahun ini. Warganet pun ramai memberikan komentar, mereka banyak yang menantikan spin-off AADC ini.
“Can't waiiiiiiittttttttttttt !!! Bakalan seru dan kocak nih ..,” tulis @hapsari17.
“Penasaran kocaknya mereka,” tulis @loviansinambela.
“Pasti rame nih, secara peran milly paling menonjol,” tulis @fahmy_ketburry.
“Finally.. kesampean lihat MILLY lebih lama. Love it bgt katakter ini...,” tulis @robiharun1995.
“Petjaah parah ini.. huaaaaaaaaa penutup tahun yang sempurna!,” tulis @aierffandy. (Lin)
(way)