Serba serbi

20 Klub Sepak Bola Soloraya Ramaikan Turnamen DPRD Cup Karanganyar

Olahraga

08 Mei 2024 13:49 WIB

Pembukaan acara turnamen sepak bola DPRD Karanganyar Cup di Stadion 45, Selasa (07/05/2024)

KARANGANYAR, solotrust.com - Sebanyak 20 klub sepak bola dari wilayah Soloraya meramaikan turnamen DPRD Cup, Selasa (07/05/2024). Acara dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-73 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karanganyar berlangsung di Stadion 45 kabupaten setempat dengan menggunakan sistem gugur.

Ketua panitia pelaksana turnamen sepak bola DPRD Cup, Tony Hatmoko, mengatakan kejuaraan ini memperebutkan hadiah total sebesar Rp10 juta. Turnamen ini diharapkan dapat menjadi pemicu berkembangnya persepakbolaan di Kabupaten Karanganyar yang selama ini minim prestasi.



“Acara ini menjadi uji fisik bagi para pemain sepak bola di Karanganyar. Apalagi turnamen ini diikuti klub sepak bola di wilayah Soloraya, diperkuat sejumlah pemain yang pernah berlaga, di divisi 2 maupun divisi 1 nasional,” ungkapnya.

Tony Hatmoko meminta ketua DPRD Karanganyar untuk mengalokasikan anggaran bagi pengembangan Stadion 45 yang merupakan arena olahraga kebanggaan masyarakat Bumi Intanpari.

“Salah satu lapangan sepak bola yang menjadi kebanggaan masyarakat Karanganyar, yakni Stadion 45 Karanganyar. Saya berharap agar DPRD Karanganyar dapat mengalokasikan anggaran untuk pengembangan stadion sehingga lebih layak digunakan dalam berbagai turnamen,” kata dia.

Sementara itu, Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo bilang, turnamen sepak bola ini merupakan acara rutin tahunan DPRD Karanganyar untuk menggairahkan cabang olahraga sepak bola di kabupaten setempat.

”Turnamen tahunan ini menjadi langkah positif dalam memajukan olahraga, terutama sepak bola di Karanganyar," ucapnya. (joe)

(and_)

Berita Terkait

Indonesia Naik ke Peringkat 123 FIFA, Erick Thohir Targetkan Tembus 100 Besar Dunia

Ini Dia 6 Fokus Kemitraan PSSI dan KNVB Majukan Sepak Bola Indonesia

Jaga Pilkada Damai, Pemerintah Kecamatan Cepogo Gelar Deklarasi dan Pertandingan Bola

Yaqut Cholil Saksikan Final Sepak Bola Piala Presiden 2024

Berkontribusi Besar bagi Sepak Bola Indonesia, Shin Tae-Yong Dapat Golden Visa dari Jokowi

SSB Bintang FC Rembang Juara III Turnamen CCFA International Football di Thailand

PUS Berbagi Takjil, Libatkan 50 UMKM

HIMPERRA DPC IV Soloraya Berbagi Sembako di 4 Lokasi

Ribuan Anggota Jamaah Islamiyah di Soloraya Nyatakan Kembali ke NKRI

Kampanye di Soloraya, Bahlil: Peluang Menang Luthfi-Yasin Besar Sekali

FGD Aglomerasi Soloraya Bersama BPKM, Kadin Solo Sebut Konsep Hampir Matang

TDA Soloraya dan Mebiso Bimbing Pebisnis jadi Ahli Meta Ads

Sosialisasikan Program Unggulan, Relawan LYVU Gelar Turnamen Bola Voli

Persit Korem 072/PMK Raih Juara 1 Piala Pangdam Cup

Akhiri Drama Adu Penalti, Tim Kemenkumham Jateng Rebut Juara 3 Turnamen Minisoccer

Siapkan Ajang Tenis Meja KORPRI Jateng, PTMSI Karanganyar Gelar Turnamen Tingkat Kabupaten

Meriahkan HUT RI, Bank Daerah Karanganyar Gelar Turnamen Tenis Paseduluran

Bocah 8 Tahun Kalahkan Juara Dunia Catur di Turnamen Internasional

Persiapan Jadi Tuan Rumah Liga 4 Nasional, Stadion 45 Mulai Dibenahi

Jelang Kualifikasi Pra Porprov Jateng, 44 Cabor di bawah KONI Karanganyar Ikuti Bimtek

Pemkab Karanganyar Guyur Bonus 5 Atlet Paragames

Siksorogo Lawu Ultra II segera Digelar, Dibuka Trail Run Kelas Bergengsi 120 Km

PKB Karanganyar Resmi Usulkan 2 Kader Internal dalam Pilkada 2024

Pimpinan Dewan Sambangi Gedung Baru RSUD Karanganyar, Sebut Perencanaan Kurang Matang

PDIP Karanganyar Dukung Megawati Jadi Ketum Lagi

Jelang Kualifikasi Pra Porprov Jateng, 44 Cabor di bawah KONI Karanganyar Ikuti Bimtek

PDI Perjuangan Karanganyar Gelar Konsolidasi Kader 17 Kecamatan demi Menangkan Pilkada

PDI Perjuangan Karanganyar Desak Pasangan Rober-Adhe segera Bentuk Tim Pemenangan

Bagus Selo Terpilih Jadi Ketua KONI Karanganyar, Siap Bawa Olahraga Bumi Intanpari Lebih Berprestasi

Hari Konservasi Alam Nasional, Kader PDIP Karanganyar Ramai-ramai Bersihkan Sungai

Berita Lainnya