Serba serbi

Rahasia Kulit Sehat Bersinar dengan Charcoal

Tips & Trik

25 Juli 2024 12:03 WIB

Charcoal atau arang aktif telah lama dikenal sebagai bahan alami memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah. (Foto: Freepik)

Solotrust.com - Charcoal atau arang aktif telah lama dikenal sebagai bahan alami memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Charcoal memiliki sifat unik membuatnya ideal untuk membersihkan dan merawat kulit. 
 
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa manfaat charcoal untuk wajah yang perlu kamu ketahui.
 
1. Membersihkan Kulit secara Mendalam
 
Charcoal memiliki kemampuan untuk menyerap kotoran, minyak, dan racun menempel di pori-pori kulit. Hal ini membantu membersihkan kulit secara menyeluruh dan mengangkat sel kulit mati yang dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan komedo serta jerawat.
 
2. Mengontrol Minyak Berlebih
 
Kamu yang memiliki kulit berminyak, charcoal dapat membantu mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah. Hal ini membantu mengurangi kilap dan membuat wajah terlihat lebih matte.
 
3. Mengecilkan Pori-pori
 
Pori-pori besar dapat membuat wajah terlihat kusam dan tidak rata. Charcoal dapat membantu mengecilkan pori-pori dengan mengangkat kotoran dan minyak yang menyumbat pori-pori.
 
4. Merawat Kulit Berjerawat
 
Charcoal memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Hal ini membantu mengurangi peradangan dan kemerahan pada jerawat, serta mencegah munculnya jerawat baru.
 
5. Mencerahkan Kulit Wajah
 
Mengangkat sel kulit mati serta kotoran, charcoal dapat membantu mencerahkan kulit wajah dan membuatnya terlihat lebih bersinar.
 
6. Mencegah Penuaan Dini
 
Charcoal mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Hal ini membantu mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini seperti garis halus dan keriput.
 
7. Menenangkan Kulit Iritasi
 
Charcoal memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu menenangkan kulit iritasi dan kemerahan. Hal ini membantu meredakan peradangan dan gatal-gatal pada kulit.
 
Charcoal dapat digunakan untuk wajah dalam berbagai bentuk, seperti masker, sabun cuci muka, dan toner. Berikut beberapa tips menggunakan charcoal untuk wajah.
 
1. Masker charcoal. Gunakan masker charcoal satu hingga dua kali seminggu untuk membersihkan kulit secara mendalam.
2. Sabun cuci muka charcoal. Gunakan sabun cuci muka charcoal dua kali sehari untuk membersihkan wajah.
3. Toner charcoal. Gunakan toner charcoal setelah membersihkan wajah untuk membantu menyeimbangkan pH kulit.
 
Perlu diingat, charcoal tidak cocok untuk semua orang. Jika kamu memiliki kulit sensitif, sebaiknya lakukan tes alergi terlebih dahulu sebelum menggunakan produk charcoal. Hentikan penggunaan jika mengalami iritasi pada kulit. 
 
Charcoal adalah bahan alami aman dan efektif untuk merawat kulit wajah. Berbagai manfaatnya, charcoal dapat membantu kamu mendapatkan kulit lebih bersih, sehat, dan bersinar. 
 
Semoga informasi ini bermanfaat! (Leila Nur Ika Wati)

(and_)