Serba serbi

Pentingnya Stretching Sebelum dan Sesudah Berolahraga

Olahraga

12 Agustus 2024 08:07 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay)

Solotrust.com - Olahraga adalah aktivitas sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, tahukah kamu melakukan peregangan atau stretching sebelum dan setelah berolahraga sangat penting? 
 
Stretching tak hanya membantu meningkatkan fleksibilitas, tetapi juga memberikan banyak manfaat lainnya bagi tubuh.
 
Mengapa Stretching Penting?
 
1. Mencegah cedera
 
Peregangan membantu mempersiapkan otot dan sendi untuk aktivitas fisik. Otot lentur dan hangat lebih siap untuk bergerak sehingga mengurangi risiko cedera seperti terkilir atau robek.
 
2. Meningkatkan performa
 
Stretching meningkatkan aliran darah ke otot sehingga otot menjadi lebih relaks dan siap bekerja. Hal ini dapat meningkatkan daya tahan dan kekuatan otot.
 
3. Mempercepat pemulihan
 
Setelah berolahraga, stretching membantu melemaskan otot tegang dan mengurangi rasa sakit. Hal ini mempercepat proses pemulihan otot dan mencegah terjadinya nyeri otot berlebihan.
 
4. Meningkatkan fleksibilitas
 
Melakukan stretching secara teratur, fleksibilitas tubuh akan meningkat. Hal ini membuat kamu lebih mudah melakukan berbagai gerakan dan aktivitas sehari-hari.
 
5. Mengurangi stres
 
Stretching juga memiliki efek relaksasi pada tubuh dan pikiran sehingga dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan mood.
 
Cara Melakukan Stretching yang Benar
 
1. Pemanasan. Sebelum melakukan stretching, lakukan pemanasan ringan seperti jogging atau bersepeda selama lima hingga sepuluh menit untuk meningkatkan suhu tubuh dan mempersiapkan otot.
2. Peregangan statis. Tahan posisi peregangan selama 15 hingga 30 detik.
3. Peregangan dinamis:l. Lakukan gerakan peregangan lebih dinamis, seperti ayunan lengan atau kaki.
4. Fokus pada kelompok otot. Lakukan stretching pada semua kelompok otot yang terlibat dalam aktivitas olahraga.
5. Jangan memaksakan diri. Jika merasakan sakit, hentikan gerakan dan jangan memaksakan diri.
 
Kesalahan Umum daat Stretching
1. Melakukan stretching sebelum tubuh hangat. Stretching pada otot dingin dapat meningkatkan risiko cedera.
2. Melakukan stretching terlalu cepat. Gerakan terlalu cepat dapat menyebabkan otot terkilir.
3. Melakukan stretching terlalu dalam. Jangan memaksakan diri untuk mencapai posisi terlalu dalam karena dapat menyebabkan cedera.
 
Stretching adalah bagian penting dari rutinitas olahraga. Melakukan stretching secara teratur dan benar, kamu dapat meningkatkan performa olahraga, mencegah cedera, dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. 
 
Jadi, jangan lupa meluangkan waktu untuk melakukan stretching sebelum dan setelah berolahraga, ya! (Annisa Afrilia)

(and_)