Hard News

Mbak Vivit Blusukan di Kampung Nelayan, Ini Harapan Warga

Sosial dan Politik

23 Oktober 2024 12:01 WIB

Suasana bungah dan hangat para masyarakat pesisir Rembang di Desa Gegunung Lor dan Wetan menyambut sosok calon bupati (Cabup) wanita pertama di Rembang, Vivit Dinarini Antasari atau akrab dipanggil Mbak Vivit

REMBANG, solotrust.com - Suasana bungah dan hangat para masyarakat pesisir Rembang di Desa Gegunung Lor dan Wetan menyambut sosok calon bupati (Cabup) wanita pertama di Rembang, Vivit Dinarini Antasari atau akrab dipanggil Mbak Vivit.

Selayang pandang di desa tersebut, bendera Vivit-Umam berkibar pada perahu-perahu para nelayan dan di sudut rumah-rumah warga. Kibarannya seolah menyambut kedatangan calon bupati Rembang nomor urut 1, Vivit Dinarini Antasari di Desa Gegunungan Wetan dan Lor.



"Mbak Vivit bupatiku, menang ya mbak. Ayo ibuk-ibuk telunjuknya," teriak kompak emak-emak di Desa Gegunungan Wetan saat Vivit menjaring aspirasi para nelayan.

Para emak-emak juga sesekali terlihat berebut swafoto dengan calon bupati Rembang, Vivit Dinarini. Terlihat tak ada sekat sama sekali, Vivit juga menyalami warga satu per satu dan juga meminta restu dan kepercayaan dari masyarakat untuk memimpin Rembang.

Saat Vivit duduk bersama para nelayan, dia banyak mendengar keluh kesah mereka. Tukar pikiran dan saran aspirasi para nelayan pun didengar secara langsung. Satu di antaranya, yakni Didik Riyanto yang sudah 13 tahun menjadi nelayan rajungan.

"Harapan kami Buk, ketika nanti menjabat tolong perhatikan kesejahteraan para nelayan dan sekitarnya. Selain itu juga membuat program yang pro nelayan," harapnya.

Didik Riyanto berharap agar nantinya ketika Vivit menjabat bupati, pemerintah bisa lebih intens memerhatikan kebutuhan nelayan. Seperti halnya, pelatihan kewirausahaan bagi masyarakat di kampung nelayan, kemudian membantu peningkatan produktivitas nelayan berupa bantuan sarana dan prasarana.

"Kami beserta warga mendukung Mbak Vivit dan Gus Umam karena mereka masih muda. Ketika diberi amanah untuk memimpin Rembang bisa bekerja dengan sat set dan luwes," ujarnya.

Sementara itu, Vivit Dinarini Antasari mengatakan, pihaknya telah menyiapkan beberapa skema program untuk kesejahteraan nelayan yang siap diluncurkan.

"Ada beberapa program telah kami siapkan, tentunya pro nelayan dengan tujuan dan harapan bisa menyejahterakan nelayan dan sekitarnya," ujar dia.

Satu di antaranya, yakni program satu desa satu produk unggulan. Program ini mengolaborasikan hasil bumi di tiap desa untuk diolah menjadi produk unggulan, jadi penggerak roda perekonomian desa di Rembang.

(and_)

Berita Terkait

Blusukan di Pasar Lasem, Mbak Vivit Jadi Cabup Andalan Pedagang

Mbak Vivit Tawarkan Visi Pembangunan Pro Generasi Muda

Blusukan ke Pasar Krikilan Sumber, Mbak Vivit Panen Dukungan

Mbak Vivit Konsisten Jaga Pluralisme, Siap Wujudkan Rembang Tangguh

Hadiri Haul Kartini, Mbak Vivit: Perempuan Mampu Sejajar dengan Laki-laki

Pasar Kota Rembang Mendadak Heboh, Mbak Vivit Blusukan dan Sapa Pedagang

Blusukan, Teguh Kantongi Keluhan Pedagang Shelter Manahan

Pasar Kota Rembang Mendadak Heboh, Mbak Vivit Blusukan dan Sapa Pedagang

Dampingi Respati-Astrid Blusukan, Gibran Disebut Role Model Pemimpin Solo

Papera Blusukan ke Pasar Sarang, Pedagang Ingin Mas Dar Bersanding dengan Taj Yasin

Blusukan, Sudaryono Siap Revitalisasi Pasar Rembang

Astrid Widayani Blusukan ke Pasar Depok Manahan, Tengok Kondisi Masyarakat Akar Rumput

Persebi Boyolali Tumbangkan PSIR Rembang 2-1 di Kandang

Demi Ikut Tes CPNS, Pengantin Ini Rela Tinggalkan Resepsi Pernikahan

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Nyoblos di TPS 02 Narukan, Gus Umam Optimistis Menang di Pilkada Rembang

Nyoblos di TPS 2 Sidowayah, Mbak Vivit Optimis Menang di Pilkada Rembang

Bikin Ulah! Oknum Guru TK Darul Fiqri Diduga Paksa Murid Pasang Banner Paslon

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Paslon 02 Agus Irawan Coblos di TPS 8 Sindon, Dwi Fajar di TPS 3 Kebonan

Bikin Ulah! Oknum Guru TK Darul Fiqri Diduga Paksa Murid Pasang Banner Paslon

Kades Pamotan Ungkap Pemilik Yayasan TK Darul Fiqri, Sebut Milik Harmusa Anak Cabup Harno

Tanggapi Hasil Survei, Cawabup Boyolali Dwi Fajar Nirwana: Kemenangan di Depan Mata

Calon Bupati Boyolali Marsono dan ASN RSUD Pandan Arang Dilaporkan ke Bawaslu

Berita Lainnya