SOLO, solotrust.com - Ramada Suites by Wyndham Solo bersama Hafla Decoration sukses menyelenggarakan acara Palakrama Asmara Gathering & Photo Hunting, menampilkan tujuh venue favorit yang telah disulap menjadi lokasi pernikahan impian. Acara ini memukau dengan kehangatan dan kemeriahan, menawarkan berbagai konsep pernikahan elegan dan personal, Selasa (10/12/2024).
Setiap venue di Ramada Suites Solo didekorasi seperti pernikahan sungguhan, lengkap dengan model profesional, sentuhan ahli MUA, dan desainer berpengalaman. Berikut tema unik yang dihadirkan:
1. Swimming Pool – Jawa Paes oleh MUA @azoya_wedding
2. Candi Ramada – Jawa Basahan oleh MUA @kaniamakeupartist
3. Brahma– Sangjid oleh MUA @johanagunawan.makeup
4. Ramayana Restaurant – Melayu Malaysia oleh MUA @meliamakeupart_kebaya
5. Kubah Barbeque – Internasional oleh MUA @naningmua
6. Warmest Utama – Prewedding Jawa oleh MUA @mahayunesa_makeup
7. Warmest Garden (Selatan)– Internasional oleh MUA @fahmiirawan
Berpusat di Ramayana Restaurant, acara ini mengundang wedding organizer, vendor souvenir, media, serta pasangan calon pengantin yang menjadikan Ramada Suites Solo sebagai lokasi prewedding, akad, maupun resepsi pernikahan.
Hiburan dari All Genre Band serta kuliner istimewa karya chef Ramada Suites Solo menambah daya tarik acara. Para fotografer yang hadir memanfaatkan setiap sudut venue untuk menghasilkan foto-foto memukau yang akan diunggah di media sosial, memperkenalkan estetika Ramada kepada khalayak luas.
Acara ini didukung vendor kreatif, seperti Arifkreasi Mahar, Solusi Print Album & Frame, Shaqueena Tray, dan Solouveneeds, serta MC Arya Prastawa. Wulan, pemilik Hafla Decoration, berbagi wawasan tentang tren pernikahan masa depan, sementara Astrid, Senior Sales Manager Ramada Suites Solo, mempresentasikan keunggulan venue Ramada.
General Manager Ramada Suites Solo, Taufan Juanda optimistis kolaborasi ditampilkan dalam Palakrama Asmara akan membuat Ramada Suites semakin diminati di 2025. Dengan kreativitas dan inovasi terus ditingkatkan, Ramada Suites Solo siap mengukuhkan posisinya sebagai destinasi pernikahan terbaik di Solo.
Acara ini tidak hanya mempererat hubungan dengan vendor, namun juga menjadi inspirasi bagi calon pengantin dalam mewujudkan pernikahan impian yang personal dan estetis. (Rayhan Inggar Wicaksono)
(and_)