SOLO, solotrust.com - Menyambut malam pergantian tahun, Grand HAP Hotel Solo menghadirkanpaket perayaan malam tahun baru dengan tema Beauty and the Beach.
Acara digelardi pengujung tahun ini menyuguhkansuasana pantai dan menggandengbanyak talent untukmemeriahkan perayaan malam Tahun Baru. Acara dipandu master of ceremony(MC)Candra & Rima, sertasuguhan hiburan dari grup dancer Para Bintang,diiringi Gieaz Music Home Band. Adapun bintang utama acara ini adalah Whawin Lawra yang akan memberikan penampilan terbaiknya.
General Manager Grand HAP Hotel Solo, Nani Maharani, mengatakan pihak manajemenmemilih tema Beauty and the Beach untuk menyambut 2025 karena ingin menghadirkan suasana hangat, keceriaan liburan akhir tahun, dan meriah bagi para tamu.
Acara perayaan Tahun Baru ini dimulai dengan gala dinner di Amarylis Resto Grand HAP Hotel Solo. Ada banyakmenu spesial disuguhkan, mulai dari masakan Nusantara, WesternhinggaJapanese foodyang telahdisiapkan chef Grand HAP Hotel Solo.
“Para tamu akan ditemani alunan musikdari Hanif Entertaint yangmemanjakan telingadengan lagu-lagu dari berbagai genre musik. Acara gala dinner ini berlangsung mulai pukul19:00 – 21:00,” ungkapnya dalam siaran pers diterima solotrust.com.
Usaigala dinner,para tamu bisamenuju Wijaya Kusuma Ballroom di lantai sembilanuntuk menyaksikan acara utama.
“Jangan khawatir akan bosan karena di depan ballroom, kamisudah menyediakan berbagai macam snack dan minuman untuk menemani selama acara berlangsung. Kami juga menyediakan fasilitas kamera 360 dan juga photobooth untuk para tamu yang ingin mengabadikan kenangan pada malam ini,” kata Nani Maharani.
Ditemani Candra dan Rima sertapara bintang tamu pengisi acara, Grand HAP Hotel Solo juga membagikan banyak doorprize menarik selama acara berlangsung. Grandprize SmartTV 43” akan diundi sebelum perhitungan pergantian tahun dimulai. Para tamu juga berkesempatan memenangkan berbagai produk elektronik, voucher hotel, dan hadiah menarik lainnya yang semakin memeriahkan malam perayaan Tahun Baru.
(and_)