SOLO, solotrust.com – Kendati film ‘Dilan 1990’ baru tayang 25 Januari 2018 lalu, sekuel dari film Indonesia terlaris kedua sepanjang masa ini akan segera digarap. Film tersebut akan digarap berdasarkan novel kedua seri Dilan yakni ‘Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1991’.
Melalui unggahan singkat dalam Instagramnya kemarin (25/4/2018), sang sutradara Fajar Bustomi terlihat sedang bertemu dengan sang penulis, Pidi Baiq sambil membawa novel ‘Dilan 1991’.
Baca juga : Demam Dilan 1990, Pos Indonesia Tampilkan Sosok Dilan dan Milea di Prangko
“Bismillah 25 - 04 -2018 mohon doa semua”, tulis Fajar yang seakan menandai digarapnya ‘Dilan 1991’.
Dalam unggahan itu, Fajar juga sembari me-mention sejumlah pemain film ’Dilan’ seperti Iqbaal Ramadhan, Vanesha Prescilla, dan Brandon Salim.
Warganet yang melihat unggahan tersebut pun ramai menantikan kisah lanjutan dari ‘Dilan 1990’.
Ya, film Dilan memang begitu fenomenal. Berkisah tentang dua remaja SMA bernama Dilan dan Milea dengan setting tahun 90-an, film tersebut berhasil tembus hingga 6,2 juta penonton lebih.
“Ditunggu bgt bgt bgt ini pak sutradara.. DILAN 1991 nyaa, semoga lebiih petjaaaaahhh lagi penonton nyaa. Amiin!! @fajarbustomi,” tulis @yunita.raffi17.
“Bakal baper nasional lagi ini mah,” tulis @santimariamtika2.
“udah baca semua novelnya. dan ga sabar nungguin di filmkan yg ke2 ini.. siap2 baper tingkat dewa dan nangis,” tulis @shintia_yuliawati.
“Semoga segera syuting ya pak fajar...udah kangen beut pengen segera nonton dilan 199,” tulis @hexaprasety.
“Sukses terus buat ayah @pidibaiq dan om @fajarbustomi lancar sampai dengan akhir. Kami penikmat novelnya selalu menunggu film dilan 1991. Semoga selalu di berikan kemudahan dalam pembuatannya,” tulis @nathan_jr11.
Baca juga : Film Dilan Tayang di Festival Film Okinawa, Jepang
Berdasarkan novel yang ditulis Pidi Baiq, saat ini kisah Dilan dan Milea sudah tersaji dalam tiga buku. ‘Dilan 1991’ masih akan berkisah dari sudut pandang Milea di mana ceritanya akan melanjutkan kepada peristiwa-peristiwa setelah keduanya resmi jadian.
Baru-baru ini, film ‘Dilan 1990’ sendiri baru saja tayang dalam Festival Film Internasional di Okinawa, Jepang. Film ‘Dilan 1990’ masuk dalam kategori Special Invitation bersama 13 film lain dari berbagi negara di Asia seperti Jepang, Cina, HongKong, dan Singapura. (Lin)
(way)