Serba serbi

MotoGP: Akankah Pertarungan di Jerez Kembali Panas

Olahraga

2 Mei 2018 23:58 WIB

Ajang balap MotogGP (motogp.com)

SPANYOL, solotrust.com – Ajang balap motor bergengsi sejagat, MotoGP segera dihelat akhir pekan nanti di Sirkuit Jerez, Spanyol. Pertanyaannya, akankah pertarungan di lintasan kembali memanas, mengingat total selisih poin lima pembalap teratas hanya delapan angka?

Melansir motogp.com, Rabu (02/04/2018), Jerez merupakan salah satu sirkuit kerap mementaskan beberapa drama klasik.



Setelah menorehkan kemenangan keenam beruntun di Amerika, Marc Marquez hanya berjarak satu poin dari sang pemuncak klasemen. Namun bertarung di Jerez sepertinya bukan hal mudah bagi Pria berjuluk ‘The Baby Alien”. Dia hanya mampu mencatatkan satu kemenangan di Andalucia, yakni pada 2014. Pembalap Tim Repsol Honda inipun mengakui Jerez adalah trek yang sulit. Kita lihat saja, apakah Marquez mampu berbicara banyak Minggu (06/04/2018) nanti?

Andrea Dovizioso, setelah memenangkan balapan pembuka musim ini dan kemudian mengambil dua finish enam besar, ‘DesmoDovi’ kembali di atas. Konsistensi adalah bekal ketangguhan pembalap Italia ini.

Sementara pembalap Movistar Yamaha, duo Maverick Vinales dan Valentino Rossi mengalami penderitaan akhir pekan lebih berat dengan cengkeraman pada 2017 lalu. Namun tampaknya sejauh ini kemajuan besar telah dibuat. Ini akan menjadi akhir pekan yang besar bagi Yamaha.

Lain halnya Andrea Iannone, pembalap Tim Suzuki Ecstar ini adalah satu-satunya orang yang bisa mendekati Marquez dalam latihan, bagitu pula pada hari balapan. Jadi dia akan sangat berbahaya di Andalucia nanti. Rekan setimnya Alex Rins, balapan di kandang sendiri tentu menjadi pelecut hasrat menggaet podium tertinggi.

Johann Zarco pastinya menginginkan lebih juga setelah P6 di Texas. Dia tampil cukup mengesankan di Jerez musim lalu sebagai rookie. Saat ini, pembalap Monster Yamaha Tech 3 mengemas poin sama dengan Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol).

Latihan bebas dijadwalkan Jumat, 4 Mei 2018. Sementara balapan kelas premier digelar Minggu, 6 Mei 2018 jam 19.00 WIB.

(and)