SOLO, solotrust.com – Minggu ini BTS kembali memperoleh capaian luar biasa dalam chart Billboard. Efek dari suksesnya album terbaru mereka ‘Love Yourself: Her’ dengan lagu andalah ‘Fake Love’ ternyata tidak hanya mengantarkan mereka menempati posisi pertama chart Billboard 200 dan 10 besar chart Billboard Hot 100.
Kamis (31/5/2018), grup tersebut berhasil menduduki peringkat 1 dalam chart Billboard Artist 100. BTS berada di atas Drake di peringkat 3 dan Post Malone di peringkat 2.
BTS yang sebelumnya berada di rangking 4 naik 3 peringkat ke peringkat puncak. Dengan capaian ini, BTS berhasil mengukirkan namanya menjadi artis K-POP pertama yang pernah memuncaki Billboard Artist 100.
Billboard Artist 100 adalah chart yang didasarkan pada penjualan album dan track, pemutaran di radio, streaming, dan interaksi artis dengan fans melalui media sosial.
Selain itu, BTS hingga kini juga masih memegang mahkota dalam chart Billbord Social 50. Mereka tercatat sudah menempati posisi tersebut selama 76 minggu.
Chart Social 50 didasarkan pada penyanyi yang paling aktif berinteraksi dalam media sosial. Ukurannya didasarkan dari penambahan teman, fans, atau followers dalam tiap pekan bersama dengan viewers dari laman sang artis dan juga jumlah streaming di media sosial. Data tersebut didapat dari Youtube, Vevo, Facebook, Twitter, Myspace, iLike, Soundcloud, Instagram, dan Tumblr.
Pada Rabu (30/5/2018), grup beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan JungKook ini juga baru saja memecahkan rekor baru dimana akun twitter mereka @bts_twt telah memiliki 15 juta followers. Jumlah ini adalah yang paling banyak dimiliki oleh akun dari Korea Selatan. (Lin)
(way)