Hard News

Ternyata Ini yang Sebabkan Patisipasi Pemilih di Solo Meningkat

Jateng & DIY

30 Juni 2018 19:11 WIB

Salah satu TPS di Kota Solo didesain dengan nuansa Piala Dunia. (solotrust-dit)

SOLO, solotrust.com - Pasca-Pemilihan Gubenrnur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng), Rabu (27/6/2018), sampai saat ini proses perhitungan suara terus berlangsung. Namun, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surakarta mencatat, tingkat partisipasi pemilih di Kota Bengawan meningkat dibandingkan saat pemilihan serupa pada tahun 2013 silam.

Di mana tahun ini ada sebanyak 77,6 persen pemilih menggunakan hak suaranya. Jika dibandingkan tahun 2013 silam, hanya sebanyak 64 persen dari jumlah total pemlih.



Angka 77,6 persen ini mampu melampaui target yang sudah ditentukan. Mengingat KPU Surakarta menargetkan suara sebanyak 77 persen.

Komisioner Logistik dan Keuangan KPU Kota Surakarta Suryo Baruno menilai, banyak faktor yang membuat partisipasi pemilih meningkat, salah satunya adanya sosialisi yang dilakukan oleh pihak KPU.

"Hampir setiap Minggu pagi kita melakukan sosialisasi di kawasan CFD Solo,” jelas kepada Suryo kepada Solotrust.com, Sabtu (30/6/2018).

Terpisah Kepala KPU Kota Surakarta Agus Sulistyo menilai, proses demokrasi berjalan cukup aman dan tak ada seseuatu hal yang tak diinginkan. (dit)

(way)