Serba serbi

Indra Sjafri Ingin Pertahankan Filosofi Bermain Timnas U-19

Olahraga

04 Juli 2018 17:02 WIB

Timnas Indonesia menang 4-0 melawan Singapura dalam lanjutan Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Selasa (3/7/2018) malam. (Dok PSSI)

SIDOARJO, solotrust.com – Timnas Indonesia U-19 berpesta gol 4-0 saat menghadapi Singapura dalam laga kedua Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Selasa (3/7/2018) malam. Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri menilai, kemenangan itu diraih berkat mulusnya para pemain menerapkan filosofi sepak bola mereka di atas lapangan.

Garuda Nusantara tampil dominan sejak awal pertandingan. Keunggulan Timnas U-19 dibuka oleh M Rafli pada menit ke-21. Dia melepaskan tandukan ke sudut bawah kanan gawang Singapura usai menerima umpan silang David Kevin. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.



Di paruh kedua, Timnas U-19 terus menggempur pertahanan Singapura. Hasilnya, Rafli kembali mencetak gol  pada menit ke-62. Tak berselang lama Saddil Ramdani menambah keunggulan Timnas menjadi 3-0 pada menit ke-71. Todd Rivaldo menutup pesta gol Timnas pada menit ke-81.

Usai laga, Indra Sjafri menyebut empat gol yang terjadi hari karena pakem bermain anak asuhnya tidak berubah dari pertandingan ke pertandingan. Dirinya berharap filosofi yang sudah dilatih selama ini bisa konsisten dipertahankan.

"Filosofi yang kami anut dengan sepakbola menyerang dan passing game. Semua berjalan baik, kalau tim ini konsisten dengan cara bermain tadi, pertandingan ketiga dan keempat bisa lebih baik," kata Indra, seperti dilansir laman PSSI.

"Pada pertandingan pertama, kami kurang orang saat menyerang. Tadi banyak orang. Tadi banyak pemain yang memiliki improvisasi untuk melakukan solo run sendiri," tambahnya.

Dengan hasil ini, mereka sementara memimpin puncak klasemen Grup A AFF U-19 Championship 2018. Timnas U-19 akan menjalani laga ketiga melawan Filipina pada 5 Juli mendatang di Stadion Gelora Delta.

(way)

Berita Terkait

Berita Lainnya