SOLO, solotrust.com - Tim Karate Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo berhasil menyabet lima emas dalam Kejuaraan Karate Open Rektor Cup VIII Jateng dan DIY Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Kejuaraan itu berlangaung pada Jumat hingga Minggu tanggal 20-22 Juli 2018 di Gor Serbaguna UIN Walisongo, Semarang. Kejuaraan itu diikuti lebih dari 41 kontingen, sedangkan tim Karate UNS menurunkan 11 atletnya.
"Dalam kejuaraan itu UNS mampu menjadi juara 6 dengan membawa pulang 10 medali yaitu lima emas, satu perak, dan empat perunggu. Medali emas diperoleh dari kategori Kumite yaitu Aprilia Yustiana kelas -68 kg putri, Alviani Dyah kelas -55 kg putri, Yosi Pratiwi kelas -61 kg putri, Isnaini Rahmawati kelas -61 kg senior, dan Muhammad Akbar kelas +84 kg putra," terang Humas UKM INKAI Dewi Lestari kepada wartawan, Jumat (27/7/2018).
Sementara itu medali perak diperoleh kategori Kata Beregu Putri atas nama Dea Fitriani, Yosi Pratiwi, dan Isnaini Rahmawati. Medali perunggu diperoleh dari kategori Kumite yaitu Rendy Asticha -61kg putri, Inas Nurfadia -55kg putri, Indah Dwi Prastiwi -50kg, dan Dea Fitriani -68kg.
Dewi mengungkapkan kendala yang dihadapi pada saat mengikuti kejuaraan tersebut adalah masa persiapan yang dilakukan oleh para atlet yang relatif singkat. Training centre hanya dilakukan selama dua pekan sebelum kejuaraan. Namun diakuinya semangat dan motivasi baik dari diri atlet maupun pelatih sangat berpengaruh positif.
Pihaknya berharap kontingen karate UNS tidak berpuas diri dan meningkatkan porsi latihan jelang Semar cup XI yang merupakan kejuaraan karate antarmahasiswa se-Asia Tenggara, tidak lama lagi.
“Harapannya kontingen karate UNS mendapatkan hasil yang lebih maksimal di kejuaraan karate lainnya, baik di level nasional maupun internasional," harapnya.
Di samping itu, Inas Nurfadia, atlet debutan karate UNS mengungkapkan pentingnya dukungan dan masukan oleh para atlet senior untuk perkembangan dirinya.
"Iya, sangat penting saling mendukung sesama atlet karate," kata Inas. (adr)
(way)