Solotrust.com – Mickey Mouse tahun ini genap berusia 90 tahun. Untuk merayakannya, Disney pun akan mengadakan selebrasi berupa pameran spesial.
Sebagaimana dikabarkan Comicbook beberapa waktu lalu, Disney mengumumkan sebuah pameran bertajuk ‘Mickey: The True Original Exhibition’ atau ‘Mickey: Pameran orisinal yang sejati’. Pameran ini akan dihelat di New York dan akan dimulai pada 8 November 2018 hingga 10 Februari 2019.
Bersama dengan pengumuman tersebut, Disney juga mengungkap produk-produk Mickey Mouse yang baru termasuk item fesyen, makanan, barang elektronik, mainan, aksesoris dan sebagainya.
“Seperti yang Walt katakan ‘Aku hanya berharap bahwa kita tidak pernah kehilangan pandangan dari satu hal, yang semuanya dimulai dari seekor tikus’,” kata Bob Chapek, Chairman dari Disney Parks, Experiences dan Consumer Products.
“Dari ‘The True Original Exhibition’ ke sebuah selebrasi selama setahun penuh di taman kami di seluruh dunia, kami menghormati hubungan mendalam yang keluarga dan peggemar buat dengan Mickey dan Minnie Mouse yang hampir satu abad ini,” tambahnya.
Disney mendeskripsikan pameran ini sebagai sebuah pameran seni pop-up imersif yang terinspirasi oleh status Mickey sebagai sesuatu yang original dan pengaruhnya di dunia sebagai budaya populer dan juga seni. Dalam pemeran ini penonton dapat menyaksikan perjalanan Mickey dari kartun berwarna hitam putih hingga berwarna seperti sekarang.
“Kami bekerjasama dengan muralis, pematung, seniman dan desainer terbaik untuk membuat karya orisinal yang menyampaikan optimisme dan imajinasi Mickey,” kata Ken Potrock selaku President, Consumer Products Commercializatio, Disney Parks, Experiences and Consumer Products.
Desainer Darren Romanelli akan menjadi kurator dalam pameran ini. Romanelli akan menciptakan berbagai produk terkait Mickey Mouse dari mulai pakaian limited edition hingga furnitur. “Bagiku, Mickey mengingatkanku tentang semua yang bagus dalam masa kanak-kanakku,” ungkapnya yang juga merupakan fans dari Mickey Mouse.
Mickey Mouse sendiri adalah tokoh fiksi kartun yang berbentuk seekor tikus dan sekaligus menjadi ikon bagi The Walt Disney Company. Ikon yang diciptakan oleh Walt Disney dan Ub Iwerks ini tampil perdana pada tahun 1928. Hari lahir Mickey Mouse sendiri ditetapkan pada 18 November 1928.
Mantan Presiden Amerika Jimmy Carter pernah mengatakan bahwa Mickey Mouse adalah simbol niat baik yang melampaui bahasa dan budaya. Ia mengatakan ketika orang melihat Mickey Mouse, maka mereka akan bahagia. (Lin)
(wd)