Hard News

Ketiga Korban Gempa Tewas Akibat Tertimpa Bangunan Saat Sedang Tidur

Hard News

11 Oktober 2018 08:35 WIB

Tembok rumah warga nampak roboh akbibat gempa dinihari tadi. (dok. BNPB)

SITUBONDO, solotrust.com- Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 6,4 yang mengguncang Situbondo, Jawa Timur, Kamis (11/10/2018) pukul 01.44 WIB mengakibatkan tiga korban tewas.

Melansir dari akun twitter Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) @BNPB_Indonesia, akibat gempa ini, 3 orang dilaporkan tewas di Kabupaten Sumenep, yaitu Nuril Kamiliya (L/7), H. Nadhar (P/55), Laki-laki Dewasa (masih identifikasi), ketiganya warga Desa Prambanan, Kecamatan Gayam, Sumenep.    



Ketiganya tewas karena tertimpa bangunan yang roboh saat mereka sedang tidur. Ketiga korban tidak sempat menyelamatkan diri karena kejadian begitu cepat.

 “Korban meninggal akibat tertimpa bangunan yang roboh. Kejadian gempa Kamis dini hari saat korban sedang tidur tiba-tiba gempa mengguncang dan rumah roboh sehingga korban tidak bisa menyelamatkan diri.” Terang BNPB.

Sementara itu hingga saat ini BPBD Provinsi Jawa Timur dan BPBD Kabupaten Sumenep masih melakukan pendataan kerusakan infrastruktur.  

(wd)