Hard News

Prajurit Muda Ini Bantu Ibu-ibu Tua Angkat Sekeranjang Rumput

Jateng & DIY

6 November 2018 04:15 WIB

Serda Asih saat mnegangkat sekeranjang rumput milik Sumarni.

SRAGEN, solotrust.com- Tingkat kepedulian masyarakat khususnya di perkampungan dan pedesaan terkenal sangat kental.

Hari-hari ini para prajurit TNI yang bertugas di lokasi TMMD reguler di Desa Sukorejo, Kecamatan Sambirejo, Kabupaten Sragen memang sedang sibuk-sibuknya, mengingat waktu target waktu yang semakin mendesak.



Namun begitu ternyata bukan berarti tak peduli dengan kesulitan orang lain. Hal tersebut diperlihatkan oleh Serda Asih yang tengah bertugas di lokasi tersebut, Senin (5/11/2018).

Ia melihat Sumarni (54) tengah berjalan di dekat tempatnya bertugas sambil menggendong sekeranjang rumput. Asihpun spontan mengambil alih keranjang rumput tersebut dan dipanggulnya.

Serda Asih mengatakan, dirinya berinisiatif mengambil alih bawaan Sumarni karena tidak tega melihat wanita tua tersebut berjalan patah-patah sambil memanggul beban sangat berat.

“Sebagai prajurit kita wajib menjunjung tinggi Sapta Marga dan Sumpah Prajurit, bagi saya membantu rakyat, apalagi seorang wanita yang sudah berusia tua merupakan suatu keharusan dan ini adalah sifat Prajurit yang memang harus diterapkan. Saya melihat bu  Sumarni teringat dengan ibu saya dirumah,” ujarnya.

Sikap Serda Asih ternyata menyita perhatian rekan-rekannya dan orang-orang sekitar dan dapat menjadi teladan.

(wd)