Hard News

PDIP Sragen Gelar SIlatpol, Tradisi Baru Rembug Kader

Jateng & DIY

31 Oktober 2017 02:01 WIB

Untung Wibowo Sukowati dan Suparno Sekretaris DPC PDIP Sragen , memimpin rapat perdana pasca dikukuhkan sebagai Ketua DPC PDIP Kabupaten Sragen. (Saf)

SRAGEN, solotrust.com - Menjelang berakhirnya tahun 2017 untuk memasuki tahun 2018 sebagai tahun politik , sejumlah partai politik terus melakukan konsolidasi kader kadernya. Seperti yang dilakukan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ) yang akan melakukan Silaturahmi Politik sebagai upaya rembug kader.
 
Ketua Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ) Kabupaten Sragen Untung Wibowo Sukowati , didampingi Sekretaris DPC Suparno , memimpin rapat dengan menghadirkan pengurus DPC serta Pengurus Anak Cabang ( PAC ) dari 17 Kecamatan di 20 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sragen . Tiga PAC yang tidak hadir , masing masing mempunyai alasan sendiri dan bisa dimaklumi.
 
Dalam keterangan Pers seusai rapat , Bowo menyebut akan adanya Silaturahmi Politik dalam bentuk road show Ketua DPD PDIP Jawa Tengah beserta pengurus lainnya , yang akan digelar pada Sabtu 4 November 2017 di Hotel Surya Jalan Sukowati Sragen.
 
“Di Silatpol ini para kader boleh mengutarakan pendapatnya apapun . Hal ini adalah tradisi baru di partai kita, untuk menyerap pendapat langsung dari bawah. Road show di Dapil 4 akan dimulai dari Sragen, lanjut ke Karanganyar dan terakhir di Wonogiri. Nanti akan dipimpin langsung oleh pak Bambang Pacul Wuryanto,“ tandas Wibowo Sukowati yang baru menjabat sebagai Ketua DPC beberapa saat sebelum mendaftarkan partai ke KPU Sragen, Sabtu (14/10).
 
Dikatakan Bowo, dirinya mendapatkan misi dari Ketua Umum Megawati Sukarnoputri untuk mengkonsolidasikan PDI Perjuangan di Sragen , yang sempat terjadi kevakuman kepemimpinan pasca Pilkada 2015. Kini dibawah kepemimpinan Bowo , PDI P Sragen mulai memancarkan semangat baru , gairah baru serta soliditas partai yang mulai nampak.
 
Ajang Silaturahmi Politik ( Silatpol ) 4 November nanti , akan menjadi momentum bagi Bowo sebagai ketua yang baru , untuk membangkitkan kembali militansi para kader menuju kemenangan pada Pemilu 2019 yang akan dating. (Safrudin)

(Redaksi Solotrust)