Ekonomi & Bisnis

Gala Dinner Tahun Baru, Ramada Suites Bertema Colorfest

Ekonomi & Bisnis

12 Desember 2018 21:47 WIB

Hotel Ramada Suites by Wyndham Destinations, Karanganyar

KARANGANYAR, solotrust.com - Hotel Ramada Suites by Wyndham Destinations telah mempersiapkan gelaran untuk menyambut tahun baru 2019. Dengan tema Colorfest, para tamu hotel dapat menikmati gala dinner saat malam pergantian tahun diiringi musik akustik.

Director of Sales Marketing, F. Rizal Murdiansah, mengatakan tema Colorfest ini diambil sebab sesuai nuansa Hotel Ramada Suites yang warna-warni dengan lighting saat malam. Juga selaras dengan konsep bangunan yang merupakan kombinasi antara Tiongkok, Eropa, dan etnik Jawa.



"Lokasi gala dinner di restoran di sisi kolam renang, sehingga lebih keren dan spotnya instagrammable. Harapannya ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para konsumen," tuturnya pada solotrust.com, Selasa (11/12/2018).

Hotel bintang 4 ini dibuka pada 21 Juli 2018, sehingga menjadikan gala dinner spesial tahun baru ini pertama kali digelar. Meski begitu, pihaknya yakin respon masyarakat positif sebab Hotel Ramada Suites menawarkan konsep berbeda. Atmosfer yang timbul dari desain bangunan unik dengan tata cahaya apik, diharapkan menjadi daya tarik. 

Kapasitas gala dinner menyesuaikan luasan restoran di sisi sekitar kolam renang yang mampu mengakomodir 50 orang. Khusus untuk gelaran tahun baru, dihadirkan menu spesial untuk tamu atau pengunjung, dari perpaduan masakan khas 3 negara, kombinasi Western, Chinese dan tradisional.

Menurutnya, sudah banyak masyarakat yang berminat melakukan pemesanan gala dinner tahun baru, sekitar 10 sampai 15 persen dari ketersediaan tempat. Pihaknya optimis peminat bertambah mulai pertengahan bulan. Sebab di awal bulan ini masih ada kegiatan perusahaan dan pemerintahan.

"Karena saya lihat trennya ramai ya, dan trennya di Solo biasanya last minutes," imbuhnya.

Selain mengandalkan suasana romantis makan malam di sisi kolam renang, terdapat miniatur Candi Prambanan yang dapat dimanfaatkan pengunjung untuk spot foto.

Sebagai persiapan, hotel yang dioperasikan oleh Wyndham Destinations ini telah memastikan kebersihan dan kerapihan lingkungan hotel. Antara lain, pemeliharaan tanaman, pelatihan SDM agar lebih cepat tanggap dalam memberikan pelayanan, hingga kualitas makanan.

Tarif kamar dibanrol sebesar Rp 847.000 net, sudah termasuk gala dinner dan sarapan untuk 2 orang. Bila tamu hanya ingin memesan gala dinner saja, cukup dengan Rp 175.000 untuk dewasa dan Rp 125.000 untuk anak-anak. Untuk pemesanan kamar atau gala dinner, dapat langsung menghubungi Hotel Ramada Suites di 0271-7685616. (Rum)

(wd)