Solotrust.com - Salah satu anggota BLACKPINK yakni Lisa menjadi selebriti wanita di Korea Selatan (Korsel) dengan pengikut Instagram paling banyak.
Per 13 Januari 2018, pengikut Instagramnya mencapai 13 juta. Dengan ini, ia melampaui predikat yang sebelumnya dipegang TaeYeon Girls' Generation dengan 12,9 juta.
Semua anggota BLACKPINK memang memperoleh jumlah pengikut Instagram dengan jumlah yang impresif sejak pertama kali membuat akun pada Juni 2018.
Dalam hampir 7 bulan ini, Jennie telah mendapatkan 11,8 juta pengikut, Rosé sebanyak 10,1 juta dan Jisoo sebanyak 10 juta. Dengan ini, keempat anggota BLACKPINK pun menempati 5 besar selebriti wanita di Korsel dengan jumlah pengikut Instagram terbanyak.
Tahun lalu, akun Instagram resmi BLACKPINK (@blackpinkofficial) juga diberi penghargaan oleh Instagram Korea dengan predikat "Top Girl Group in 2018", sebuah penghargaan yang diberikan kepada akun resmi yang terverifikasi dari idol group dengan pengikut paling banyak.
Sekedar informasi, Lisa atau yang bernama lengkap Lalisa Manoban adalah anggota BLACKPINK asal Thailand. Setelah menjalani masa pelatihan di YG Entertainment, ia dan 3 murid lainnya debut sebagai penyanyi dalam grup BLACKPINK.
Bulan ini, BLACKPINK akan menggelar konser bertajuk "2019 World Tour BLACKPINK [IN YOUR AREA JAKARTA]" di ICE (Indonesia Convention Exhibition) BSD, Tangerang. (Lin)
(wd)