Solotrust.com - Big Hit kembali mengungkap anggota lain dari TXT, Jumat (18/1/2019) tengah malam waktu Korea Selatan atau Kamis (17/1/2019) pukul 22:00 WIB.
Bernama Taehyun, anggota keempat TXT tersebut dikenalkan melalui sebuah video pendek dan juga foto-foto, seperti tiga anggota sebelumnya.
Perkenalan Taehyun pun menjadi salah satu trending topik global. Pada pukul 22:36 WIB, nama Taehyun terlihat menempati trending ke-4 Twitter dunia dengan dicuitkan sebanyak 218 ribu kali.
Melalui video perkenalannya, Taehyun terlihat sedang menikmati keindahan kota dari dalam bus. Sementara dalam foto perkenalannya, ia terlihat memegang bunga anyelir.
Taehyun diketahui mahir berbahasa Inggris sejak kecil. Ini terlihat dari video pre-debutnya yang tersebar di internet saat sedang berbicara dengan Bahasa Inggris. Ia diketahui pernah belajar di Teun Teun English Academy dan meraih master level 1 pada tahun 2008 atau ketika ia berusia 6 tahun.
Sebelum Taehyun, Big Hit telah terlebih dahulu memperkenalkan tiga anggota TXT yakni Yeonjun, Soobin dan Heuningkai. Ketiganya juga menjadi trending topik dunia ketika pertama kali dikenalkan ke publik secara resmi.
Netizen terutama penggemar BTS memang banyak memberikan perhatian kepada grup baru ini, karena untuk pertama kalinya Big Hit akan mendebutkan sebuah grup setelah BTS yang debut 2013 silam.
TXT (Tomorrow by Together) sendiri berarti sebuah grup yang berasal dari orang yang berbeda-beda namun bersama-sama untuk satu mimpi, yakni membangun masa depan bersama. Sandi morse yang berarti "dreaming" pun disematkan Big Hit dalam video perkenalan semua anggota TXT sejauh ini. (Lin)
(wd)