WONOGIRI, solotrust.com – Bupati Wonogiri Joko Sutopo melantik dan mengambil sumpah jabatan 18 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Wonogiri, dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II), Jabatan Administrator (Eselon III), dan Jabatan Pengawas (Eselon IV). Upacara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji berlangsung di Graha BKD Wonogiri, Rabu (20/2/2019).
Pejabat Eselon II yang dilantik adalah Haryono, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan menduduki jabatan baru sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Arso Utoro Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan menjabat sebagai Kepala Dinas Kearsipan. dr. Setyarini Direktur RSUD dr.Soediran Mangan Sumarso menduduki jabatan baru sebagai Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Sementara Pejabat Eselon III diantara adalah Sru Hardoyo menjadi Sekretaris Dinas Pertanian dan Pangan, Sunarso sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Camat Batuwarno Teguh Setiyono bergeser menjadi Camat Wonogiri, dan Heru Utomo menjabat Sekretaris Bappeda dan Litbang.
Bupati menilai mutasi tidak perlu dipersiapkan secara khusus. Dia mencontohkan, mutasi saat ini yang berlangsung cepat dan efisien.
“Seperti ini saja, normatif lah. Evaluasi secara berkala tetap dilakukan biar tidak ada kegaduhan dan tidak ada hiruk pikuk,” katanya.
Ditambahkan bahwa dirinya secara pribadi minta maaf apabila keputusan menggeser pejabat ini dinilai tidak pas dan tidak berkenan bagi individu yang bersangkutan. Menyinggung masih adanya beberapa jabatan eselon II yang kosong, Bupati berharap secepatnya di jajaran eselon II akan segera diadakan seleksi uji kompetensi dan seleksi pormosi.
“Seleksi mutasi semua sudah melewati proses, maka sekarang ini digeser-geser, kemudian nanti yang kosong-kosong akan segera ada seleksi promosi. Eselon di bawahnya kita dorong agar berkompetensi.” Ucapnya. (noto)
(wd)