SOLO, solotrust.com - Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Promosi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Pemkot Surakarta Anwar Hamdani merinci nama-nama yang lolos tahap seleksi pansel dan diusulkan kepada Wali Kota.
"Nama yang diusulkan kepada Wali Kota sebagai calon Diskominfo SP adalah Aryo Widyandoko, Kenthis Ratnawati dan Tulus Widayat. Adapun calon Kepala Disperum KKP adalah Harjana, Heru Sunardi dan Taufan Basuki Supardi." terang Anwar di Balai Kota Selasa (12/6/2018)
"Kemudian Calon Staf Ahli Wali Kota Bidang Keuangan dan Pembangunan yakni Agung Hendratno, Budi Murtono dan Lilik Joko Saptyanto. Untuk calon Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia yaitu Budi Sartono, Rini Kusumandari dan Tamso. Terakhir, calon Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik adalah Arif Darmawan, Enni Rosana dan Yuhanes Pramono." Imbuhnya.
Anwar menuturkan, pengumuman nama-nama calon pejabat tersebut menjadi salah satu bentuk transparansi proses seleksi.
"Keterbukaan ini agar tidak terjadi kasak-kusuk di internal pemkot maupun masyarakat. Yang kami rahasiakan hanya perolehan nilai para peserta," ujarnya.
Selanjutnya, Wali Kota berhak memilih satu dari tiga nama di masing-masing formasi sebagai pejabat definitif.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Budi Yulistianto menerangkan, pelantikan pejabat tersebut telah disiapkan pemkot dalam waktu dekat bersamaan dengan mutasi pejabat di bawahnya. (adr)
(wd)