KLATEN, solotust.com- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Klaten dalam beberapa hari terakhir memicu terjadinya banjir. Bencana banjir tersebut terjadi di sejumlah desa di Kecamatan Bayat dan Kecamatan Cawas, sejak Rabu (6/3/2019) hingga pagi hari ini.
Desa di Kecamatan Bayat, Klaten yang terkena banjir, setelah diguyur hujan dari siang hingga sore mengakibatkan tanggul Sungai Dengkeng di Desa Karangasem, Cawas Jebol.
“Tanggul Kali Dengkeng di Desa Japanan yang jebol dan Sungai Gamping Desa Karangasem yang jebol.” Ujar Sofan, Camat Cawas dilansir dari Antara.
Dampak dari jebolnya tanggul Sungai Dengkeng tersebut sejumlah rumah warga, persawahan serta jalan tergenang air.
Banjir terparah terjadi di lokasi wisata Sunan Pandanaran atau di Desa Paseban, Bayat. Para pedagang memilih menutup kiosnya dikarenakan terkenang air sementara para peziarah yang terlanjur datang ke lokasi wisata memilih menginap di masjid-masjid setempat menunggu air surut.
(wd)